Jakarta - Honda ternyata punya rahasia yang membuat mesin dieselnya sangat irit BBM. Seperti mesin diesel yang tertanam pada Honda Brio, meski mesin diesel tersebut belum dipasarkan di Indonesia.
Namun menjadi menarik karena Honda menyimpan rahasia khusus yang membuat mesin dieselnya jadi sangat irit BBM. Klaim mereka, konsumsi bahan bakarnya bisa mencapai 25,8 Kpl.
Mesin diesel Honda ini sudah mengusung teknologi EarthDreams, yang mengadopsi teknologi mesin diesel untuk Honda CR-V dan Honda Civic di Eropa, dengan kapasitas 1.5 liter.
Mesin ini sanggup menghasilkan tenaga mencapai 100 Ps dan torsinya 200 NM, yang merupakan paling kuat di kelasnya. Di India, mesin ini dipakai pada Honda Brio Amaze atau Brio sedan.
Selain mengurangi berat mesin, Honda juga menggunakan crankshaft Nitrided berkekuatan tinggi yang ringan dan tipis, juga tekanan injeksi bahan bakar berkekuatan 1600 bar. Piston yang ringan, serta sistem pendinginan mesin yang menggunakan pompa lebih kecil, merupakan upaya Honda agar mesin dieselnya jadi irit BBM.
Belum lagi blok silinder berbahan alumunium open-deck high-pressure, juga saringan bahan bakar yang diintegrasikan kedalam mesin, membuat mesin ini hanya memiliki bobot seberat 152 kg saja.
Dan rahasia paling menarik dari mesin diesel Honda adalah karena pabrikan Jepang ini sudah mengembangkan oli terbaru khusus untuk mesin diesel ini, yang memiliki viskositas terendah diantara oli mesin diesel lain di dunia, yakni 5W 30.
Bahkan, seorang Kepala insinyur Honda mengatakan, apabila konsumen beralih ke oli merek lain, efisiensi bahan bakar mesin diesel ini bisa berkurang sampai dengan 5 persen. Ini menggambarkan betapa sangat berperannya oli terbaru dari Honda tersebut untuk mendukung kinerja optimal dari mesin diesel EarthDreams Honda. (mobil.otomotifnet.com)
Editor | : |
KOMENTAR