Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Yuk, Intip Tujuh Teknologi Anyar Audi

billy - Senin, 5 Maret 2012 | 11:03 WIB
No caption
No credit
No caption


Jerman – Pabrikan mobil premium, Audi telah mengumumkan tujuh teknologi yang siap ditanam pada varian masa depan mereka. Saat ini beberapa di antaranya dalam tahap pengembangan, sementara yang lain akan muncul pada model terbaru segera. Yuk, intip.

Teknologi pertama adalah Garage Parking Pilot. Piranti ini dapat membantu pengguna untuk menemukan tempat parkir yang kosong dengan bantuan sistem WLAN.

Selanjutnya ada teknologi OLED pada rear lamp. Dengan aplikasi ratusan lampu OLED kecil, sistem yang sebelumnya ngetop pada perangkat layar ponsel ini mampu membuat tampilan animasi saat lampu menyala.

Ada pula teknologi Hybrid Body Materials yang merupakan kombinasi dari logam hybrid baru dengan serat karbon yang diperkuat plastik (CFRP). Audi saat ini juga berkonsentrasi dalam pembuatan Frame Multimaterial Space, yang menggabungkan bahan aluminium, baja dan diperkuat serat komponen.

Kemudian, ada sistem suspensi Fiberglass Reinforced Plastic (FRP) yang menawarkan bobot lebih ringan 40 persen ketimbang versi lawasnya. Piranti ini siap mendebut pada mobil Audi R8 e-tron  di akhir 2012.

Lalu ada teknologi Multitouch Control yang diwakili dengan teknologi  sentuh yang inovatif dan memungkinkan operasional fungsi fitur hanya dengan menggunakan sentuhan jari.

Masih ada perangkat canggih lain, yakni Predictive Suspension Technology yang bakal memprediksi tingkat guncangan mobil dengan kawalan suspens aktif dan dua unit kamera bersensor.

Dengan diumumkan tujuh teknologi anyar tersebut, dapat dipastikan jika Audi lebih berfokus pada pengembangan sasis dan bodi yang ringan serta kenyamanan berkendara lewat teknologi suspensi baru ketimbang performa. (mobil.otomotifnet.com)


Editor : billy

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa