Bagi Anda tipe orang yang tidak mau sama dengan kebanyakan orang, maka Vellfire ini cocok untuk Anda.
Lihat saja tampilan luar, meski tergolong kendaraan keluarga, tetapi aroma sporti tetap terlihat. Begitu juga dengan ruang kabin yang didesain seperti berada di dalam pesawat terbang yang nyaman dan penuh kemewahan.
Bila melihat dari MPV (Multipurpose Vehicle) yang mengusung kasta premium ini secara keseluruhan memang terlihat
mewah dan modern meskipun berstatus bekas.
“Saya senang dengan model headlamp dan taillamp yang terlihat bagus meskipun dari jarak jauh,” ujar Ferdy, seorang pemilik Vellfire yang juga berprofesi sebagai pengusaha di bidang pertambangan.
Tidak hanya itu, masih menurutnya, bagian interior juga masih terlihat sangat terawat meskipun sudah berusia tiga tahun.
Apalagi, lanjutnya, paduan wood panel, jok kulit, dan audionya semakin menambah kesan mewah mobil ini.
Dok. OTOMOTIF
Sementara itu, bila menilik dari dapur pacu terdapat mesin 4 silinder berkapasitas 2.400 cc dengan sistem VVTi.
Menurut Adji Sasangka, Service Advisor Auto2000 Bintaro, kendaraan ini meskipun sudah berusia tiga tahun tetapi tetap minim keluhan.
Hal ini menjadi maklum lantaran pemilik sebelumnya, memang menjaga benar-benar kendaraan premium ini.
“Penyakitnya tidak ada yang khas, tergantung perawatan saja,” ujarnya.
Namun, lanjut pria ramah ini kalau ada beberapa unit kendaraan bermasalah pada Immobilizernya.
Tambahnya, kemungkinan kalau terkena sinyal-sinyal tertentu maka perangkat ini terkadang tidak mau bekerja. “Bisa juga baterainya yang sudah mulai lemah,” tuturnya.
Nah, biasanya, para pemilik mobil mewah memang ‘melepaskan’ kendaraannya setelah berusia tiga tahun.
Alhasil, tidak sedikit dijumpai kendaraan ini di pasar mobkas yang sudah berusia di atas tiga tahun atau memasuki tahun ketiga.
(mobil.otomotifnet.com)
Dok. OTOMOTIF
Toyota Vellfire 2.4 2010
Data Spesifikasi
Kapasitasmesin: 2.400 cc
Konfigurasi mesin: 4 silinder, injeksi, VVTi
Transmisi: 4 speed AT
KELEBIHAN 1. Kenyamanan kabin masih terjaga di usia ke-3 tahun
2. In car entertainment modern
3. Mampu menampung banyak penumpang dan barang
KEKURANGAN
1. Resale value belum terjaga
2. Bahan bakar agak boros
3. Body parts copotan masih sulit dicari
KOMENTAR