Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Mengenang Toyota Kijang SGX Grand Extra 1996

Billy - Selasa, 21 Mei 2013 | 17:55 WIB
Toyota Kijang Grand Extra
Dok. OTOMOTIFNET
Toyota Kijang Grand Extra


Otomotifnet.com - Desain bodi serba kotak menjadi simbol kejayaan mobil ini pada era 1990an.

Dengan tagline “Memang Tiada Duanya” Toyota Kijang menjadi mobil keluarga dengan penjualan terlaris di atas para pesaingnya.

Walaupun sekarang ge­nerasi Kijang sudah mengalami evolusi seiring kemajuan zaman, tapi itu tak serta merta membuat Kijang generasi lawas diabaikan.

Justru masih banyak orang yang mencari dan harganya cenderung stabil.

Mobil dengan panggilan akrab Kijang kotak ini, banyak dipakai untuk kebutuhan niaga maupun keluarga.
 
Tapi, ada beberapa hal yang harus diperhatikan sebelum menikmati mobil ini.
 
“Perhatikan sektor bodi dan sasis, mobil lawas berpotensi mengalami keropos pada bagian yang tersembunyi,” jelas Udin, dari Herang Motor spesialis reparasi bodi yang bermarkas di Duren Sawit, Jakarta Timur.

Selain itu, perhatikan juga engsel pintu, karena jam terbangnya sudah tinggi kemungkinan aus bisa terjadi, ditandai dengan bunyi yang tidak me­ngenakkan.
 
Kalau engselnya belum rusak, solusinya bisa dikasih pelumas saja biar lancar kembali.

Mobil ini sudah dilengkapi juga de­ngan power window, pada saat membeli, jangan lupa cek kinerja naik turun kaca.
 
“Kalau kaca tersendat-sendat saat dinaikkan, kemungkinan ada masalah,” jelas Jayadi, spesialis power window yang berlokasi di wilayah Senen, Jakarta Pusat.

Kalau ditemukan kualitas interior yang sudah mulai menurun, ada baiknya dirapikan kembali.
 
Seperti penggunaan jok kulit sintetis agar para penumpang dan pengemudi lebih nyaman dalam perjalanan.

Kijang kotak lansiran tahun 1996 ini, merupakan generasi terakhir sebelum bertransformasi menjadi kijang kapsul.
 
Harga di pasar mobkas masih bertahan di kisaran angka Rp 75 juta. 
 
Data Spesifikasi

Kapasitas Mesin: 1.800 cc
Konfigurasi mesin 4 silinder segaris, 7K Karburator
Transmisi: 5 speed M/T
 
KELEBIHAN

1. Mesin bandel dan mudah dirawat
2. Interior lapang
3. Desain bodi memiliki ciri khas

KEKURANGAN

1. Kualitas interior yang mulai menurun
2. AC butuh perhatian lebih
3. Cek karet-karet pintu yang mulai getas

Menakar Biaya Servis

Mesin 7K yang diusung Kijang kotak terkenal bandel dan mudah dirawat.
 
Hampir semua bengkel umum bisa menangani Kijang. Agar kondisi mesin kembali fit, baiknya saat pertama kali membeli Anda melakukan tune up dan servis besar.

Ambil ilustrasi di Yanto Motor yang berlokasi di bilangan Pondok Bambu, Jakarta Timur. Biaya tune up hanya Rp 175 ribu saja.
 
Jika ingin sekalian servis besar, ada menu yang bernama spirit carbon clean.
 
Isi menu ini adalah membersihkan seluruh tumpukan karbon sisa pembakaran di kepala silinder, biayanya Rp 300 ribu. Jika ditotal beserta tune up semuanya jadi Rp 475 ribu.

Buat mereparasi power window yang kinerjanya sudah mulai menurun, biayanya berkisar Rp 100 ribuan saja.


Daftar Fast Moving

Filter oli Rp. 35.000
Filter udara Rp. 53.500
Filter bensin Rp. 26.500
Kampas rem depan Rp. 135.000
Kampas rem belakang Rp. 185.000
Tierod Rp. 155.000 x2
Balljoint Rp. 173.000 x2

Sumber: In Jaya Motor, Jl. Raya Jatiwaringin No. 60 Pondok Gede, Bekasi. Telp. (021) 91204918

Editor : Billy

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa