Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Suzuki Ertiga GL M/T 2012, Tanpa Keluhan Layak Dilirik

billy - Sabtu, 13 April 2013 | 11:02 WIB
No caption
No credit
No caption

No caption
No credit
No caption

Berangkat dari pengalaman Pudji Tricwahyuni, ibu dua orang anak yang memiliki Suzuki Ertiga sejak November tahun lalu hingga kini belum mengalami keluhan berarti. Penikmat efisiensi bahan bakar dari Ertiga ini cukup puas mengendalikan kendaraan keluarga berkapasitas 1.373 cc dalam perjalanan pulang pergi dari rumahnya di Bekasi ke kantornya di kawasan Senayan, Jakarta.

“Lebih nyaman kalau bersama anak-anak tanpa ada gangguan berarti,” jelas perempuan yang juga berprofesi sebagai jurnalis ini. Namun, dirinya menyarankan bagi yang berminat membeli Ertiga versi bekas untuk memperhatikan lapisan luar jok atau trim pintu. “Bahannya mudah kotor bila sedikit saja terkena tumpahan makanan atau minuman,” jelasnya seraya menyebut jok tersebut juga terlalu terang sehingga kotor sedikit jadi mudah terlihat.
No caption
No credit
No caption

Sementara itu Yuchtar mekanik senior dari gerai mobkas Mobil 88 Cilandak juga ikut urun rembuk soal Ertiga bekas ini. “Memang masih jarang menemukan unit Ertiga versi bekas karena banyak pemilik yang sayang untuk melepasnya, tetapi bila Anda menemukannya ada beberapa hal yang harus diperhatikan,” beber pria ramah ini.

Lanjutnya, yang patut dipertanyakan apakah mobil tersebut terkena efek banjir yang melanda Jakarta beberapa bulan silam. “Cara paling gampang melihatnya bisa dengan mengecek kondisi interior mobil. Mulai dari kondisi bekleding pintu, karpet, bau dalam kabin, hingga melihat tanda noda lumpur di celah-celah speaker,” jelasnya. Kemudian calon pembeli juga bisa juga melihat footstep samping untuk melihat apakah noda lumpur masih tertinggal. “Lantaran kalau sudah sebulan lebih, besar kemungkinan bila Ertiga itu pernah terendam air maka mulai terlihat berkarat,” bilangnya.

No caption
No credit
No caption

Maka, tambahnya, silakan lihat setiap unsur besi yang terdapat di interior, seperti besi jok, besi pengait pintu belakang, dan engsel pintu. Masih menurutnya, waspadai juga kondisi interior yang terlalu bersih.

Setelah sektor interior selesai, coba buka ruang mesin. Kalau Anda tidak terlalu paham kinerja ruang mesin, boleh bawa mekanik langganan untuk mengecek. Lihat komponen kabel dan boks sekering apakah masih terdapat noda air. “Komponen tersebut gampang dilihat cacatnya karena biasanya sektor ini paling sulit dibersihkan. Lihat juga warna oli, kalau berwarna keputihan tandanya masih terdapat air di ruang mesin,” jelasnya.

Nah, Kalau semua tidak masalah, silahkan untuk membawa Ertiga Anda ke garasi.  (mobil.otomotifnet.com)


KELEBIHAN

1. Kenyamanan dalam kabin terjaga
2. Penyebaran aftersales service cukup banyak
3. Tersedia cukup banyak ruang penyimpanan barang
4. Terbilang irit

KEKURANGAN

1. Perlu pelapis jok
2. Tarikan bawah kurang responsif

Simulasi Biaya KPM

Bila mengambil masa pinjaman selama tiga tahun dengan uang muka Rp 74,5 juta atau setengah dari pokok hutang, maka angsuran tiap bulan adalah Rp 2,598 juta. Nah, untuk pembayaran angsuran pertama tinggal dipadukan dengan biaya asuransi dan administrasi. Alhasil, calon pembeli tinggal melunasi hutangnya sebanyak 35 kali lagi.

Pun demikian pilihan tenor atau masa pinjaman sebenarnya bukan saja tergantung pada tiga tahun saja. di gerai Mobil88 menyediakan hingga empat tahun. Alhasil, cicilan tiap bulannya juga akan lebih ringan.

 Harga Jual Rp. 149.000
Uang muka (50%) Rp. 74.500.000
Angsuran/bulan Rp. 2.598.000
Administrasi Rp. 1.225.000
Angsuran comprehensive Rp. 13.275.900
Total pembayaran I Rp. 91.598.900

Menakar Biaya Servis

Menurut Sugiyatmo, Service Manager Suzuki Kalimalang, yang perlu diperhatikan dalam membeli Ertiga bekas adalah track record servis kendaraan. Menurutnya, dalam jejak rekam servis itu seharusnya Ertiga berusia muda belum ada masalah pada mesin dan kaki-kaki.

Masih menurutnya, periksa dokumen servis apakah masih diganjar garansi atau tidak. Nah, komponen yang diganti pada servis 20 ribu km adalah oli mesin, oli filter, oli transmisi, dan busi. Nah, biaya yang harus ditanggung adalah Rp 901.298.

Sementara komponen yang diganti pada servis 40 ribu km adalah oli mesin, filter oli, oli transmisi, busi, dan filter udara. Total biaya yang harus dikeluarkan adalah Rp 1.184.847.

Daftar Fast Moving

Busi Rp. 27.300
Filter udara Rp. 80.000
Filter oli Rp. 25.900
Kampas rem depan Rp. 280.000
End tierod Rp. 208.000

Editor : billy

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa