Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Mengenal Peugeot 307 SW, Perhatikan Suspensi & Power Steering

billy - Rabu, 14 November 2012 | 16:02 WIB
Mengenal Peugeot 307 SW, Perhatikan Suspensi & Power Steering
Kyn
Mengenal Peugeot 307 SW, Perhatikan Suspensi & Power Steering

Mengenal Peugeot 307 SW, Perhatikan Suspensi & Power Steering
Kyn
Mengenal Peugeot 307 SW, Perhatikan Suspensi & Power Steering

Mau cari mobil keluarga yang nyaman dengan harga terjangkau?

Coba pakai mobil Station Wagon! Seperti Peugeot 307 SW ini contohnya, dengan harga di bawah Rp 200 juta ada banyak kelebihan yang bisa Anda dapatkan dari Wagon asal Perancis ini.


Meskipun jenisnya Station Wagon, 307 SW masih dirasa pas ketika dipakai didalam kota. Pada unit yang OTOBURSA foto ini adalah yang bermesin diesel.
 
Mesin diesel HDI 4 silinder dengan kapasitas 2.000 cc yang sudah dilengkapi turbo untuk pendongkrak tenaganya, commonrailnya terbilang bandel. Enak untuk dipakai dalam dan luar kota.

“Suspensinya memang ringkih di beberapa bagian se­perti tierod, long tierod, bar link, dan karet support shocbreaker karena biasanya para pemilik enggan mengerem ketika melewati jalan jelek,”ujar Refi juragan Refi Auto sambil tersenyum.

Kemudian biasanya power steering elektriknya sudah mulai banyak yang kena.

 
“Gejalanya kadang-kadang berat kemudian normal lagi terutama saat belok patah, kalau ganti baru set assy sekitar Rp 8 jutaan, kalau belum parah bisa direpair dengan biaya Rp 3 juta hingga Rp 3,5 juta saja, hanya ganti kit set power steeringnya,” jelas Refi lagi.

Soal harga, untuk unit tahun 2002 bensin harganya kisaran Rp 115-118 juta, tahun 2003 bensin berkisar Rp 125-127 juta, tahun 2004 diesel ada di rentang harga Rp 165 juta hingga Rp 168 jutaan. (mobil.otomotifnet.com)

Editor : billy

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa