Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Panduan Membeli Mobkas Audi

billy - Rabu, 15 Juni 2011 | 17:03 WIB
No caption
No credit
No caption


JAKARTA
- Bila Anda menimbang untuk membeli kendaraan yang nyaman dan prestise bisa melirik Audi. Kendaraan asal Eropa itu memang terkenal menawarkan kemewahan dan kenyamanan kabin.

Nah, agar tidak salah memilihnya, silakan perhatikan panduann yang diberikan oleh Arif dari Quattro, bengkel spesialis Audi.

“Pertama, perhatikan lampu indikator di panel speedometer, untuk ABS, aki, radiator, oli, dan airbag seharusnya menyala,” jelasnya.

Kedua, indikator matik harus aktif. “Artinya kalau tuas di posisi D maka lampu indikator D harus hidup, tidak boleh tidak hidup atau malah hidup semua,” tambah Arif.

Ketiga, “Dengarkan suara mesinnya, kalau ada suara-suara aneh lebih amannya bawa ke bengkel untuk dicek,” jelasnya.

Berikutnya, Anda bisa kenali harga Audi di pasaran mobkas. Untuk Audi A4 2.6 tahun ‘97-’98 ada di kisaran Rp 55-60 juta. Sedangkan kalau yang versi otomatis sudah tiptronik sekitar Rp 70-75 juta.

Sementara itu untuk Audi A4 tahun 2001-2002 harganya berkisar Rp 105-110 juta. “Semua tergantung kondisi ya,” tutup Arif.  (mobil.otomotifnet.com)

Editor : billy

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa