Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

OTOMOTIF Group Kawal Mudik Dengan Himbauan Keselamatan Berkendara

Selasa, 14 Juli 2015 | 15:05 WIB
No caption
No credit
No caption



Jakarta
- Untuk memberikan kemudahan dalam memperoleh informasi lalu lintas jalan tol, Jasa Marga juga memberikan akses informasi. Akses-akses informasi yang bisa dimanfaatkan diantaranya adalah radio siaran niaga (broadcast) dan spanduk dan peta resmi dari Dirjen Perhubungan Darat.
   
Seperti halnya spanduk himbauan yang bekerjasama dengan OTOMOTIF Group yang terpasang di 11 titik. Berbagai pesan disampaikan dalam spanduk tersebut dengan cara penyampaian yang lugas dan jelas. Sehingga membantu pengemudi untuk tetap menjunjung tinggi aspek keselamatan berkendara.
   
Selain melalui media tersebut, informasi mengenai kondisi lalu lintas juga bisa dilihat di rambu-rambu informasi jelang masuk gerbang tol. Informasi juga bisa diperoleh melalui telepon di Jasa Marga Traffic Information Centre (JMTIC) dengan nomor telepon 021-80880123, dan twitter @PTJASAMARGA.

Alangkah baiknya sebelum melakukan perjalanan mudik, silahkan cek kondisi lalu lintas yang akan dilalui melalui berbagai akses informasi yang telah disediakan tersebut.

Khusus di JMTIC sudah dilengkapi monitor pemantau yang terhubung ke 475 CCTV dan 60 Variable Message Sign (VMS) di seluruh ruas tol yang dikelola Jasa Marga. Baik yang ada di Jabodetabek, Bandung, Cirebon, Semarang, Surabaya sampai Medan. JMTIC dioperasikan oleh 46 karyawan yang siaga 24 jam untuk memberikan update informasi kondisi lalin. (Otomotifnet.com)

Editor :

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa