Kuala Lumpur - Produk aftermarket bukan hanya sekedar pelengkap saja di industri otomotif, terbukti dengan keseriusan Messe Frankfut menyelenggarakan kembali Pameran industri aftermarket terbesar Auto Mechanika di Kuala Lumpur pada 19-21 Maret 2015.
Pada perhelatan ini diramaikan oleh berbagai industri aftermarket dari berbagai Negara, tak hanya itu pada Auto Mechanika 2015 ada program menarik yaitu Mechanics Challenge 2015.
Pada Mechanic challenge ini terlah terpilih 8 tim yang sudah diseleksi sebelumnya. Di Mechanics Challenge para tim mekanik akan diuji untuk menyelesaikan masalah-masalah pada mobil.
Mazda selaku sponsor dari Auto Mechanika Kuala Lumpur 2015 menyediakan beberapa varian mobil yang sudah di “acak-acak mesinnya” dan tugas para tim menyelesaikan masalah tersebut dengan baik.
Juara pertama yang memenangkan mechanics challenge akan mendapatkan trophy dan uang tunai senilai 7.000 Ringgit atau sekitar Rp 25 Juta Rupiah. (otomotifnet.com)
Editor | : |
KOMENTAR