Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Proton Club Indonesia Sumbang Pembangkit Listrik Tenaga Surya Buat Papua

Selasa, 9 September 2014 | 17:03 WIB
No caption
No credit
No caption

No caption
No credit
No caption


Jauh di mata tapi dekat di hati. Papua memang jauh dari tempat nongkrong atau berkegiatan anggota Proton Club Indonesia. Tapi kedekatan sebagai saudara se-Tanah Air tidak menghalagi komunitas mobil bikinan Malaysia ini berbagi berkah Ramadhan dengan warga Sorong, Papua Barat.

Proton Club Indonesia berkolaborasi dengan Alumni Al-Azhar Sisingamangaraja Jakarta angkatan ‘88, bahu membahu menggalang dana pada bulan Ramadhan 1435 H. Dana akan digunakan untuk pengadaan Pembangkit Listrik Tenaga Surya (PLTS).



Dengan dana ini diharapkan bisa membuat Solar Home Panel System berdaya 100 WP, untuk menyalakan 5 bola lampu LED di masjid yang dibangun lewat Yayasan Al Fatih Kaafah Nusantara pimpinan Ustadz Fadlan Garamatan di Sorong.

Serah terima PLTS dan barang baksos lainnya dilakukan di Kampung Pesantren AFKN di Kampung Bunut, Tambun, Bekasi Timur (10/8). Dihadiri anggota PCI dan perwakilan yayasan, diakhiri dengan sholat dzuhur bersama.

Misi mulia ini sukses terselenggara berkat upaya alumni Al-Azhar dan PCI berikut sub komunitasnya seperti G2iCC, TPCI, EOCI, Savvieri dan sebagainya.


Editor :

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa