Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Lamborghini jadi Mobil Polisi Polres Jakut

Selasa, 24 Juni 2014 | 12:03 WIB
No caption
No credit
No caption

No caption
No credit
No caption

Jakarta - Dalam rangka menyambut Hari Bhayangkara yang akan jatuh pada 1 Juli nanti, Polres Metro Jakarta Utara menggelar pameran di Mall Kelapa Gading III. Di pameran yang berlangsung sejak tanggal 19 Juni – 25 Juni.

Kepolisian memperlihatkan berbagai memorabilia yang terekam dalam puluhan foto pendekatan pada masyarakat. Cerita tentang sejarah kepolisian Indonesia dari jaman Hindia Belanda hingga di masa kini.

Yang menarik lagi, turut serta dipamerkan satu unit motor BMW GS 1200 dan dua unit mobil super Lamborghini, Aventador dan Galardo sebagai daya tarik pengunjung. Keseluruhannya dibalut stiker layaknya mobil dan motor patroli polisi. Ini adalah bagian dari apresiasi masyarakat (komunitas mobil Lamborghini) untuk turut memeriahkan pameran. 

“Dua unit mobil itu dipinjamkan dari komunitas Lambhorghini kepada kami untuk memeriahkan pameran ini,” jelas Kapolres Jakarta Utara, Kombes Pol, Mohamad Iqbal, Sik, MH. Agar lebih menarik pada tampilan luar dua Lamborghini dilapisi stiker layaknya mobil patroli polisi. 

Pada Lamborghini Gallardo, seluruhnya dibalut stiker dengan warna cokelat khas kepolisian. Di bagian depan mobil tertulis 'Polisi' berwarna kuning dengan aksen strip yang juga berwarna kuning. 

“Sementara di bagian sampingnya tertulis 'Polisi Polres Metro Jakarta Utara' dengan lambang Shabara. Dibagian atasnya juga terdapat lampu rotator layaknya kendaraan patroli polisi,” tambah Iptu Muklis Kadir, Kabeo Sat Narkoba, Polres Jakut, panitia pameran.

Sedang pada Lamborghini Aventador dilabur kelir putih dengan aksen biru di beberapa bagian layaknya mobil patroli di jalan tol. Di bagian depan mobil kata 'Polisi' tampak besar dengan aksen strip merah. Pada bagian samping, lambang kepolisian lengkap dengan slogan 'Kami Siap Melayani Anda'. 

Di samping-belakang terdapat tulisan 'Denwal PJR'. Bagian belakang diberi tulisan “Highway Patrol”. “Pada bagian tengah stand juga dipajang satu unit motor besar BMW GS dengan disain  ala motor dinas polisi,” tutup Muklis. (mobil.otomotifnet.com)


Editor :

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa