Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

MotoGP : Rossi Fokus Mengincar Podium Di Argentina

Dimas Pradopo - Kamis, 16 April 2015 | 16:49 WIB
No caption
No credit
No caption


Argentina – Meninggalkan Amerika dan menuju Argentina untuk putaran ketiga MotoGP 2015, Valentino Rossi memiliki awal yang bagus di musim ini dan ia akan mengincar naik podium lagi.

Usai memenangkan GP pembuka di Qatar dan finish di podium ketiga di Texas, Amerika, pembalap Yamaha itu kini memuncaki klasemen sementara dengan beda 1 point dari Andrea Dovizioso dan 5 point atas Marc Marquez.

Juara dunia MotoGP 7 kali itu mengincar finish podium berikutnya saat balapan di Autodromo Termas de Rio Hondo, Argentina, akhir pekan ini. Tahun lalu Rossi finish keempat ketika sirkuit itu baru masuk kalender MotoGP.

“Saya senang ke Argentina karena saya suka trek ini. Saya berharap kondisi aspal lebih baik dibanding tahun lalu, karena trek dan lay-out sirkutnya bagus,” jelas pembalap berusia 36 tahun itu.

“Ini bukan sirkuit yang buruk buat motor YZR-M1 kami, tetapi pertama-tama kami istirahat beberapa hari dan kemudian kami coba fokus dan persiapan untuk lomba,” lanjut Rossi.

Oh ya, usai balapan di Asutin kemarin, Rossi mengungkapkan akan terus berlomba di MotoGP bersama Yamaha yang kontraknya berkahir di 2016. Ia berharap itu bukanlah yang terakhir dan bisa melanjutkan balapan di kelas utama pada 2017.  (otosport.otomotifnet.com)

Editor : Dimas Pradopo

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa