Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

MotoGP : Marquez Prediksi Pertarungan Ketat Di Qatar

Dimas Pradopo - Selasa, 17 Maret 2015 | 18:20 WIB
No caption
No credit
No caption

No caption
No credit
No caption

Losail – Juara dunia bertahan Marc Marquez memprediksi akan terjadi persaingan ketat pada seri pembuka MotoGP 2015 di Losail, Qatar pada 29 Maret nanti.

Pembalap tim Repsol Honda itu mengaku kecewa karena uji coba hari terakhir dibatalkan akibat hujan. Pembalap tidak diizinkan masuk trek dengan alasan keamanan. Pantulan sinar lampu dari permukaan trek yang basah menggangu penglihatan.

Menurutnya, ia masih ada bebera hal lagi yang mau dites, tetapi tidak kesampaian dan langsung berhadapan dengan lomba seri pertama.

Marquez menuntaskan uji cobanya menjadi yang tercepat kedua pada Minggu malam (15/3). Tertinggal 0,184 detik di belakang pembalap Ducati, Andrea Dovizioso.


Perbedaan waktu antara Dovizioso dengan 13 pembalap di belakangannya, kurang dari satu detik. Marquez mengaku tetap senang karena mengalami kemajuan.

Juara dunia 2013-2014 itu paling kencang dalam dua kali uji coba sebelumnya di sirkuit Sepang, Malaysia. 

Kini ia tak sabar menanti balapan pertama musim ini di Qatar. karena jarak uji coba begitu dekat dengan lomba dan catatan waktu antara pembalap beda tipis, Marquez mengira akan terjadi pertarungan ketat. 

Tahun lalu, GP Qatar yang berlangsung 22 lap dimenangkan pembalap asal Spanyol itu, diikuti Valentino Rossi dan Dani Pedrosa di podium ketiga. (otosport.otomotifnet.com)

Editor : Dimas Pradopo

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa