“Sayangnya aku kurang beruntung saat kualifikasi. Kami semua bareng tapi di sana banyak kebingungan, jadi aku agak pelan untuk menyisakan ruang. Aku dorong di lap berikutnya dan sebenarnya cukup kencang, tapi waktu aku sampai di bagian kedua sirkuit sudah mulai hujan cukup deras dan aku harus melambat,” ungkap VR46.
“Aku harus start di baris keempat. Memang memalukan karena hari ini aku kencang sejak pagi hari. Kami memodifikasi setting dan meningkatkan bagian belakang motor lebih baik dari kemarin. Hari ini aku merasa lebih baik terutama sore ini sebelum kualifikasi aku masih kencang, punya pace bagus dan ada di posisi dua setelah Marquez,” lanjutnya.
“Kupikir aku bisa fight untuk posisi bagus di grid, tapi sayangnya hujan turun di saat yang salah. Memang memalukan karena besok akan lebih sulit lagi,” tukasnya seraya menyebut faktor cuaca akan sangat krusial.
“Akan sangat berat tapi kita harus tunggu karena di Assen semua bisa terjadi. Terutama soal cuaca. Aku lebih suka kering karena aku tahu aku bisa kompetitif saat kering. Tapi kalau basah, akan lebih mudah untuk bangkit lagi. Kalau memang akan wet race, aku harap sesi warm up juga basah. Jadi, kita tunggu saja,” tandasnya. (otosport.co.id)
Editor | : |
KOMENTAR