Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

F1 : Markas Red Bull Kebobolan, 60 Piala Digondol Perampok

Selasa, 9 Desember 2014 | 18:30 WIB
No caption
No credit
No caption



Inggris - Belum lama ditinggalkan Sebastian Vettel yang hijrah ke Ferrari. Duka kembali menyelimuti tim Red Bull Racing, markas tim berlambang banteng merah ini kerampokan.

Menurut laporan polisi, pada hari Sabtu (6/12) lalu pada pukul 1:30 pagi. Markas besar Red Bull di Thames Valley, Inggris disatroni enam orang pria berpakaian hitam dan bertopeng. Para pencoleng ini  menerobos masuk menggunakan kendaraan 4x4 WD dan menghancurkan bagian depan pabrik.

Aksi perampokan yang menyebabkan hilangnya 60 piala ini diyakini melibatkan dua mobil yang keduanya menggunakan plat nomor asing. Piala-piala terletak pada sebuah display besar di ruang tunggu pabrik tim. Beruntung  tidak satu pun dari staf malam yang bertugas terluka selama perampokan.

"Jelas kami sangat terpukul atas perampokan serius ini, yang mana terlihat pelaku dengan kendaraannya masuk melalui pintu depan dan mencuri lebih dari 60 piala yang membutuhkan kerja keras bertahun-tahun untuk mengumpulkannya." ungkap Christian Horner, prinsipal tim Red Bull.

"Pembobolan menyebabkan kerusakan signifikan dan sangat menjengkelkan bagi petugas malam kami yang bertugas pada saat itu. Para pelaku mengambil barang-barang yang tidak hanya bukan milik mereka, tetapi mengambil barang yang mewakili usaha kelompok individu yang berdedikasi serta kerja keras."

Horner pun merasa kebingungan tentang kejadian yang menimpa markas timnya tersebut, orang nomor satu di Red Bull ini tidak habis pikir mengapa para perampok mencuri piala yang notabennya tidak terlalu bermanfaat bagi mereka.

Untungnya, sebagian besar dari piala-piala yang diambil oleh para perampok adalah replika. Atas peristiwa ini, kedepannya pihak Red Bull Racing akan memperketat akses masuk markas mereka untuk para pengunjung.(otosport.otomotifnet.com)

Editor :

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa