Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

F1: Ini Fakta F1 di Belgia

Jumat, 22 Agustus 2014 | 13:30 WIB
No caption
No credit
No caption


Kimi coba mendekati rekor Michael Schumacher meski tidak didukung performa mobil yang bagus


Spa-Francorchamps - Event jet darat pertama di sirkuit Spa-Francorchamps terjadi pada 1950. Saat lomba perdana, panjang lintasan mencapai 14,1 km dan dimenangkan oleh legenda F1 dari Argentina, Juan Manuel Fangio.

Musim ini tercatat ada lima pembalap yang merupakan kampiun di F1 Belgia. Mereka adalah Felipe Massa (2008), Lewis Hamilton (2010), Sebastian Vettel (2011 & 2013), Jenson Button (2012), dan Kimi Raikkonen yang merupakan pembalap paling banyak juara di Spa-Francorchamps ini di musim 2004-2005; 2007 dan 2009.

Tim konstruktor yang terbanyak menjuarai sirkuit Spa-Francorchamps adalah Scuderia Ferrari dengan total 16 kali juara diikuti oleh McLaren dengan total 15 kali menang. Lalu Lotus menggondol 8 kali kemenangan, Williams 4 kali juara serta Red Bull 2 kali mendapuk juara.

Pembalap yang terbanyak menang di Spa-Francorchamps adalah Michael Schumacher dengan menggondol 6 kali juara (1991-1992, 1996-1997, 2001-2002). Mampukah Kimi mendekati rekor Schumi? (Otosport.co.id)

Editor :

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa