Sekayu - Tipikal sirkuit high speed di Skyland, Sekayu, Kab. Musi Banyuasin, Sumsel menjadikan pembalap bersemangat untuk melibas tikungan yang ada. Hasilnya, tikungan kedua di lintasan yang diklaim sebagai 'Mini Catalunya' ini sukses memakan banyak korban.
Insiden paling parah adalah tabrakan beruntun yang melibatkan tiga rider di IP110 race kedua. Yang terlibat diantaranya Kalingga dari tim Ninos Gelumbang NHK FDR dengan M. Iman Micko wakil Yamaha Yamalube HRVRT BGM-HBM KYT dan pembalap Honda Daya KYT Nissin Daytona IRC, Wahyu Widodo.
Sayangnya keamanan tikungan ini dirasa sangat minim karena tidak dilengkapi gravel. Paling kentara saat pembalap tim Honda Banten FDR Nissin KYT, M. Nurgianto meluncur bebas ke kubangan saat motornya tergelincir di R2 ini. (otosport.co.id)
Cukup banyak yang merasakan ganasnya tikungan berkarakter chicane tersebut. Mulai dari pembalap tim Yamaha Yamalube NHK FDR Ridlatama, M.H Zaki Adil yang terpeleset saat race-1 IP110.
Editor | : | Dimas Pradopo |
KOMENTAR