Subhan tak sekadar mampu melewati Special Stage (SS) 1 Kineta sepanjang 25,24 km dengan catatan waktu cukup bagus 20 menit 9,9 detik. Tapi, sekaligus mengobati kendala psikologis yang ia hadapi menjelang dan selama berpacu di Kineta.
“Di lokasi inilah saya terkendala dan berhenti lomba saat ikut Acropolis Rally 2008. Ada sedikit trauma di sana dan alhamdulillah terlewati dengan baik,” tutur Subhan.
Masuk 4 besar di SS1, Subhan dan navigatornya, Jeff Judd, sepakat untuk tidak terlalu memporsir kecepatan di SS2 Aghia Marina (13,8 km) dan SS3 Shiva 1 (23,6 km). Strategi itu dipilih karena perjalanan di hari kedua ini sangat panjang, apalagi kondisi lintasan di dua SS itu pun amburadul dan licin. Di Aghia Marina, Subhan finish di urutan ketujuh dan di Shiva 1 pada urutan 5.
Baru pada SS4 yang terbentang sepanjang 19,89 km, Subhan dan Jeff sedikit mengembangkan kecepatan. Hasilnya, mereka finish di urutan ke-3 di bawah Valeriy Gorban (Ukraina) dan Nicholas Fuchs (Peru). Di SS ini dua kontestan PWRC lainnya terhenti akibat kerusakan mobil, salah satunya Benito Guerra (Meksiko) yang tadinya jadi salah satu favorit juara.
Alhasil sampai SS4, Subhan masuk 3 besar klasemen sementara PWRC dengan total waktu 1 Jam 6 menit 10,3 detik. Pereli Bosowa Rally Team itu tertinggal 2 menit 20,7 detik dari Gorban yang memimpin perolehan waktu sementara dengan total 1 jam 3 menit 49,6 detik. Jarak Subhan dengan Fuchs yang menempati peringkat 2 hanya 1 menit 42,7 detik.
Tapi Subhan juga tak bisa berleha-leha karena Ricardo Trivino (Meksiko) menguntitnya dari posisi keempat dengan selisih waktu hanya 20,9 detik.
“Untuk sementara ini tim puas dengan hasil yang diperoleh. Mudah-mudahan dalam perjalanan berikutnya tak ada kendala teknis sehingga posisi 3 Besar setidaknya bisa dipertahankan,” harap Subhan. (otosport.co.id)
Editor | : | Bagja |
KOMENTAR