Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

M Hermawan Langsung Dominasi Kelas Tertinggi Kejurnas Slalom

Bagja - Minggu, 1 April 2012 | 17:41 WIB
No caption
No credit
No caption


Gelaran Djarum Super Mild City Slalom di Kota Semarang seri pertama berlangsung dengan kemeriahan berbeda. Kendati event ini berlangsung dalam kondisi cuaca panas dan menyengat, namun semangat para peslalom tidak turun. Bahkan kemeriahan penonton juga tidak surut dalam kondisi tersebut, malah semakin meriah menjelang petang.

Peslalom handal seperti M. Hermawan, Demas Agil dan Dika CH pun menjadi sorotan tajam di kelas tertinggi yaitu Free for All alias kelas F. Dimana pertarungan mereka berlanjut hingga heat kedua, sehingga membuat para penonton semakin bersemangat melihat pertarungan jawara slalom Indonesia itu.

“Kali ini heat pertama dimulai jam 10 pagi, bisa dibayangin panasnya parah banget,” keluh M Hermawan, peslalom andalah tim Jangkar Miring, yang meraih titel juara nasional tahun 2011 lalu.

Selain aksi slalom yang makin memanas,  hal ini juga dipicu suguhan atraksi menarin dari Djarum Super Mild. Atraksi solo DJ Milinka yang cukup menggelegar memberikan semangat bagi peslalom dan penonton, yang hadir di sana.

Acara slalom pun diselingi dengan pembagian hadiah untuk kelas A1, A2, A3, A Saloon dan F. Urutan acara ini adalah salah satu yang beda dari tahun lalu. Acara devile para team slalom diiringi music dari DJ Milinka, lalu acara Djarum Super Mild dibuka oleh ketua IMI Jawa Tengah yaitu Hendar Priaji, menjadi suguhan menarik.

Tidak ketinggalan, komunitas mobil di Semarang ikut ambil bagian di tengah-tengah trek, membuat penonton makin tidak mau beranjak dari tempat duduknya. Nah untuk seri kedua akan diadakan di kota yang terkenal dengan mendoannya yaitu Purwokerto pada tanggal 21 April 2012. (otosport.co.id)

DJARUM SUPER MILD CITY SLALOM 2012 - SERI 1 - SEMARANG 31 MARET 2012
KEJUARAAN UMUM
1 6 Andrianza Yunial Jazz Jabar 00:39.370
2 3 HM Rihan Variza Jazz Kalsel 00:39.416
3 32 Valentino R Jazz Jabar 00:39.509

KEJUARAAN UMUM KELAS F (FFA)
1 41 M Hermawan Yaris DKI 00:39.378
2 36 Demas Agil Yaris DKI 00:39.502
3 35 Dika CH Yaris Kalsel 00:39.633

KEJUARAAN Seeded B
1 11 Raditya PA Jazz DKI 01:21.843
2 33 Putu Indra Jazz Jatim 01:24.450
3 13 Anondo Eko Jazz DKI 01:25.296

KEJUARAAN PEMULA
1 54 Zainul Arifin Jazz Kalsel 01:23.511
2 44 HA Rizky Prayoga Jazz Kalsel 01:23.532
3 38 Edy Rusianto Jazz Kaltim 01:24.787

KEJUARAAN KELAS PEMULA LOKAL JAWA TENGAH
1 113 Izal Alaro Saputro Jazz 01:26.917
2 19 Mico Mahaputra Yaris 01:27.644
3 67 Jeffri Setiawan Jazz 01:28.713

KEJUARAAN WANITA
1 26 Alinka H Yaris DKI 01:25.074
2 140 Ichariska Saputro Jazz Jateng 01:41.486
3 43 Yuanita FA Jazz Jatim 01:43.580

KEJUARAAN YARIS PEMULA
1 109 Dicky ZU Yaris Jatim 01:29.622
2 14 Santy Luntungan Yaris DKI 01:40.466
3 63 ABI Yaris DKI 01:49.333

KEJUARAAN TEAM CLUB
1 Jangkar Miring 1 04:03.494
2 Achilles 1 04:06.940
3 HRVRT BGM HBM ACHILLES 04:07.816

KEJUARAAN TEAM CLUB F
1 Jangkar Miring 1 03:54.687
2 TTI 04:02.528
3 Jangkar Miring 2 04:03.333

KEJUARAAN KELAS A1
1 6 Andrianza Yunial Jazz Jabar 01:20.768
2 1 M Hermawan Jazz DKI 01:20.883
3 8 Anjasara Jazz DKI 01:21.067

KEJUARAAN KELAS A2
1 101 Stuart Collin Sirion Jabar 01:28.961
2 59 Mario Claudio Pride DKI 01:29.606
3 37 Febrian MS Pride DKI 01:32.353

KEJUARAAN KELAS A3
1 77 Mario Claudio Picanto DKI 01:32.497
2 112 Febrian MS Picanto DKI 01:33.080
3 31 Ari Sinyo Picanto DKI 01:38.995

KEJUARAAN KELAS A Salon
1 95 Adrian Septianto Vios Jateng 01:31.383
2 145 Mikko Nindita Corolla Jateng 01:31.625
3 120 Auddy RG Vios Jateng 01:36.287

KEJUARAAN KELAS B
1 68 Ananto Setiawan BMW Jatim 01:24.518
2 123 Putu Indra BMW Jatim 01:29.037
3 130 Izal Alaro Saputro Corolla Jateng 01:30.326

KEJUARAAN KELAS C
1 129 HM Nicholas Starlet Jateng 01:30.956
2 119 M Wasrik Starlet Jateng 01:30.990
3 127 Bayu Saputra Starlet Jateng 01:37.231

KEJUARAAN KELAS D
1 142 Indra Gandhi T120SS Jateng 01:28.200
2 122 Dwi Cahyo T120SS Jateng 01:30.271
3 97 Herry Agung T120SS Jateng 01:31.968

KEJUARAAN KELAS FGRB (SEDAN Gerak Roda Belakang)
1 103 Ananto Setiawan BMW Jatim 01:37.436
2 114 Gerry Rosanto BMW Jatim 01:38.770
3 143 Indra Gandhi Corolla Jateng 01:38.780


Editor : Bagja

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa