Dikutip dari Motorbeam, Apache baru tak sekedar face lift, tapi akan mengusung perubahan signifikan, mulai dari tampilan hingga mesin. Vinay Harne, R&D Chief of TVS Motor menyampaikan jika TVS sedang bersiap mengembangkan Apache bermesin 250cc. Hal ini membuat kapasitas mesin tersebut paling besar di keluarga Apache sebelumnya yang hanya menggendong mesin 160cc dan 180cc.
Meski belum dapat menjelaskan detailnya,tetapi spekulasi desain dan teknologi akan mengacu pada motor konsep Draken yang sempat hadir di India Auto Show belum lama ini.
Selain itu, proyek Apache 250cc ini bukanlah hasil kerja sama pabrikan motor India tersebut dengan BMW yang santer diberitakan. Pasalnya, kolaborasi tersebut hanya akan mengembangkan pada motor berkapasitas antara 300-500cc. (motor.otomotifnet.com)
Editor | : | Dimas Pradopo |
KOMENTAR