Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Akhir Pekan Ini Kawasaki Luncurkan Z1000 di Indonesia!

billy - Selasa, 25 Februari 2014 | 11:20 WIB
No caption
No credit
No caption

No caption
No credit
No caption

Jakarta - Jumat 28 Februari 2014, PT Kawasaki Motor Indonesia (KMI) bakal meluncurkan salah satu motor terbarunya. Kali ini yang disiapkan adalah moge naked 1000 cc. Yup, pada prosesi launching yang direncanakan berlangsung Jumat malam ini, Kawasaki Z1000 akan diperkenalkan secara resmi!

Sayangnya, dalam informasi yang diperoleh dalam bentuk undangan dari PT KMI ini belum ada kejelasan harga jual dan perbedaan spesifikasi Z1000 versi Indonesia dan negara-negara lain. So, jangan sampai ketinggalan beritanya di OTOMOTIFNET.COM ya!
 
Pasalnya motor ini benar-benar tampil mengesankan. Dari desain hingga performanya mengusung konsep "Sugomi Style". Sugomi style menggambarkan sebuah aura atau energi yang dilepaskan oleh seseorang atau sesuatu yang dapat meninggalkan kesan mendalam dan tak terlupakan bagi yang melihatnya. Seperti kesan kagum, takut juga hormat.

Sedang pada mesinnya, revisi banyak dilakukan untuk meningkatkan perfomanya. Mesinnya memang tetap 1.043 cc liquid-cooled empat silinder segaris, tapi ada perubahan pada desain noken as atau camshaft di katup masuknya. Efeknya, torsi di putaran menengah jadi makin galak.



Kaki-kakinya, Kawasaki menyematkan kaliper baru, monobloc dengan dudukan tipe radial. Diameter pistonnya berbeda, yang atas 32,sedang yang bawah hanya 30 mm. ABS-nya menggunakan sensor tekanan oli baru yang diklaim dapat menghentikan laju motor dengan lebih baik.

Suspensi depannya berbeda dari Ninja 1000, Z1000 menggunakan teknologi suspensi Separate Function Fork-Big Piston (SFF-BP) fork. Tabung sokbraker yang kiri untuk setingan preload sedang yang kanan untuk setingan damping. Posisi setelan sokbrakernya ada di bagian atas tabung. (motor.otomotifnet.com) 

Editor : billy

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa