Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Kit Karburator Keihin PE28, Sepaket Berbeda Jarum

billy - Senin, 11 Juni 2012 | 08:00 WIB
Kit Karburator Keihin PE28, Sepaket Berbeda Jarum
Istimewa
Kit Karburator Keihin PE28, Sepaket Berbeda Jarum

Kit Karburator Keihin PE28, Sepaket Berbeda Jarum
Istimewa
Kit Karburator Keihin PE28, Sepaket Berbeda Jarum

 Sesuai Standarnya
Karburator Keihin PE28 enggak selamanya bisa dipakai. Apalagi, karbu yang dipakai setiap minggu untuk balapan lurus, pasti ada bagian yang haus. Karena itu, repair kitnya mesti dipersiapkan. Seperti yang disediakan pihak TDR. Harganya Rp 125 ribu.

Disebut repair kit karena satu kemasan tersedia beberapa komponen penting. Seperti nosel, pilot-jet, main-jet, sil mangkuk karbu, jarum skep, sampai jarum pelampung.

“Semuanya standar. Sesuai ukuran kit yang ada di PE28. Yang berbeda hanya jarum skepnya,” beber Benny Rachmawan, Product Development PT Mitra Lestari Motorindo (MLM), produsen TDR.

Hitungannya enggak rugi menggunakan repair kit PE28 berlabel TDR. Meski hitungan part di dalam kemasannya sama seperti aslinya PE28, tapi jarum skepnya yang jauh berbeda. Berarti pengguna PE28 yang baru pun bisa memakainya.

“Model jarum aslinya PE28 enggak ada klipnya. Kalau yang bawaan kit PE28 ada klipnya,” jelas Benny yang berkantor di kawasan Lodan, Jakarta Utara.

Kit Karburator Keihin PE28, Sepaket Berbeda Jarum
Istimewa
Kit Karburator Keihin PE28, Sepaket Berbeda Jarum

 Jarum skep TDR pakai klip
Model jarum PE28 standar enggak bisa disetel. Semprotan gas bakar campuran bensin kaya atau miskin dipatok mati. Lagian, model jarum standarnya kurang responsip kalau yang mau buka tutup-gas cepat.

Jarum skep yang memilik klip seperti di dalam kemasan repair kit TDR, semburan bensinnya bisa disetel. Jarum skep sangat pengaruh terhadap putaran menengah. “Jarum dengan klip ini bisa atur semprotan bensinnya,” urai Benny.

Bagaiamana?  (motorplus-online.com)  

Editor : billy

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa