Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Yuk, Dandani Kaki-Kaki Scorpio Z, Makin Gagah

billy - Selasa, 9 November 2010 | 08:07 WIB
Yuk, Dandani Kaki-Kaki Scorpio Z
Yuk, Dandani Kaki-Kaki Scorpio Z

OTOMOTIFNET - Pada tipe tunggangan sejenis, salah satu faktor pembeda adalah modifikasi dan aksesori.

Baik sebagai peningkat performa atau sekadar pemanis tampilan. Kaki-kaki, secara universal bisa memberikan perbedaan ini. Mungkin hanya mengganti pelek atau ban saja sudah terlihat lain dibanding ‘teman-teman' lain pada satu varian.

Yamaha Scorpio bisa dibilang sudah memiliki dasar karakter cukup kuat dari segi desain. Menonjolkan sosok macho serta kuat tetapi juga mampu menyiratkan tunggangan dinamis nan lincah.

Yuk, Dandani Kaki-Kaki Scorpio Z
Yuk, Dandani Kaki-Kaki Scorpio Z

Pelek plus cakram belakang, mengapa tidak?
Yuk, Dandani Kaki-Kaki Scorpio Z
Yuk, Dandani Kaki-Kaki Scorpio Z

Huger arm membalut lengan supermoto
Yuk, Dandani Kaki-Kaki Scorpio Z
Yuk, Dandani Kaki-Kaki Scorpio Z

sokbreker adjustable bisa jadi pilihan suspensi
Yuk, Dandani Kaki-Kaki Scorpio Z
Yuk, Dandani Kaki-Kaki Scorpio Z

Sproket besar mengubah penampilan dan performa

Tetapi karakter standar tadi masih belum bisa memuaskan beberapa penggunanya. Tentu karena keinginan tampil beda salah satu alasannya. Jadi, agar tak dikatakan standar atau biasa-biasa saja, bisa melakukan modifikasi soal dandanan pada kaki-kaki.

"Sebenarnya dengan kondisi standar bukan tak bisa Scorpio pakai ban 130/60-17," ungkap Marsellus dari KingBee Racing di daerah Puri Kembangan, Jakbar. Nah, dengan modal mengganti pelek dan ban pun sudah bisa terlihat berbeda, bukan?

Apalagi kalau ‘telanjur' mendandani si Kalajengking agar makin menyengat penampilannya. Di pasaran, cukup banyak aksesori yang disediakan untuk Yamaha bermesin 223 cc ini.

Misal, setelah mengganti pelek dan ban, bisa juga dilanjut menukar piringan cakram depan lebih besar. Piringan ini dijual di kisaran Rp 350 ribu.

Bahkan, kalau ingin lebih komplet, bisa saja menggamit paket pelek asal Taiwan plus rem cakram belakang seharga Rp 1,25 juta.

Ingin paket terpisah pun bisa, masih tetap mengandalkan pelek asli atau sudah mengganti pelek sendiri, bisa memasang rem cakram belakang ini pada kisaran harga Rp 700 ribu hingga Rp 1,1 juta.

Ingin membuat lengan ayun belakang makin berotot? Bisa juga mengaplikasi arm supermoto misalnya. Lengan ayun ini bisa ditebus seharga Rp 650 ribuan yang bisa plug n play pada si Kalajengking.

Malah, ada juga yang sudah melengkapi dengan huger arm yang membungkus lengan ayun supermoto tadi dan bisa ditebus dengan harga Rp 900 ribu.

Namun perlu diperhatikan, jika sudah berpenampilan kekar, sokbreker belakang standar pun bisa diganti yang berkemampuan lebih baik lagi. Cukup banyak di pasaran, salah satunya produk YSS berkisaran harga Rp 600 ribuan.

Pelek-pelek pun bervariasi modelnya, tetapi ukuran lebar 3,5 inci bisa jadi pilihan, seperti Power misalnya. "Pelek Power ini lebarnya 3,5 inci dengan ring 17 bisa menggunakan ban 140/60-17," tutur Dodo dari Dodo Racing di Ciledug Raya, Ciledug, Banten, soal pelek seharga Rp 900 ribu itu.

Jika sudah begini, maka tampilan mewah pun bisa diawali dari bagian bawah.

Editor : billy

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa