Siap dilempar ke bursa variasi |
Lihat saja proyek yang dikerjakan oleh Sumantri dari Chips Motor (CM), Jakarta Barat. "Sudah bikin cetakan bodi kit sebelum resmi dilaunching, jadi sekarang memang sudah siap. “Maksudnya, siap dilepas ke pasaran," kata Mantri yang bukan tukang suntik.
Paketan bodi yang sudah disiapkannya cukup banyak. "Mulai dari sepatbor depan, engine cover, single sitter sampai buntut belakang," lanjutnya.
Konsep desain ini menurutnya mengacu pada desain yang bersifat sporty. Keseluruhan bodi kit ini dibuat dari fiber. "Sedangkan bentuknya, murni desain sendiri, tidak mengacu pada bodi moge tertentu," lanjut pemilik toko di Jl. Pos Pengumben No. 33C, Jakarta Barat ini.
Produk ini bisa dijual secara paketan atau komplet semuanya. Tapi, bisa juga dijual terpisah atau ketengan. "Kalau semuanya sekitar Rp 3 jutaan, tapi beli terpisah juga bisa," lanjut pria yang masih tetap kurus ini. Misalnya saja untuk sepatbor Rp 500 ribu, begitu juga single seater. Sementara bagian yang dklaim paling mahal adalah bodi belakang lengkap dengan stop lamp LED.
Tertarik? (motorplus-online.com)
Editor | : | billy |
KOMENTAR