Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

STICK, Kumpulkan Ribuan Macan

billy - Rabu, 24 April 2013 | 13:10 WIB
No caption
No credit
No caption

No caption
No credit
No caption

Kesuksesan Sanggabuana Tiger Club Karawang (STICK) sebagai klub Honda Tiger selama sepuluh tahun sangat dibanggakan. Betapa tidak, pada perayaan ulang tahun 13 April kemarin, STICK berhasil mengumpulkan rakyat Honda Tiger sampai 3.000 motor lebih di Lapangan Galuh, Karawang, Jawa Barat.

Solidaritas klub Honda Tiger se-Indonesia semakin kuat tampak di event ini. “Kami berusaha menjalin silaturahmi yang baik dengan klub lain, baik klub Honda Tiger maupun non Honda,” kata Eka Sismono, anggota STICK.

Bukan sebatas klub Honda Tiger yang bernaung di Honda Tiger Club Indonesia (HTCI) saja yang hadir. Organisasi kumpulan klub Honda Tiger lainnya juga ikut gabung. Misal dari Honda Tiger Mailing List (HTML) dan Macan Besi Indonesia (MBI).


Ketiga paguyuban klub Honda Tiger besar ini semakin kompak untuk semangat bersatu. Sesuai dengan tema yang diusung Peace In One Heart, STICK mencoba untuk semakin eksis. “Eksis dengan kontribusi positif bagi klub Honda Tiger lain dan masyarakat,” tambah Eka.

“Sebenarnya event dengan konsep menggabungkan HTCI, HTML dan MBI pernah dilakukan sebelumnya,” jelas Agus Sudrajat ketua umum STICK. Tapi pada perayaan satu dekade STICK bawa perubahan lebih baik.

Diakui, klub Honda Tiger di Tanah Air memang sangat solid. Loyalitas mereka dengan klub masing-masing patut diacungi jempol. “Makanya, pada ultah satu dekade STICK ini kami berusaha menjadi klub lebih terbuka,” kompak Eka dan Agus. (motorplus-online.com)


Editor : billy

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa