Untuk masuk ke segmen itulah Mitsubishi 'membuka jalan' dengan meluncurkan Delica 2.0L seharga Rp 409 juta yang diposisikan masuk di segmen MPV premium. Hal ini tidak ditampik Duljatmono, Operating GM of MMC Marketing Division disela-sela acara test drive Mitsubishi Delica Padang-Pekanbaru 13-15 Oktober 2014.
Cara ini ditempuh agar konsumen mengetahui lebih jauh soal keunggulan teknologi MPV yang dimiliki Mitsubishi agar pada saatnya nanti konsumen sudah tidak asing lagi dengan MPV yang akan diproduksinya. Tak heran jika Delica disajikan dengan teknologi dan fitur yang sangat melimpah di kelasnya. Ini untuk memberikan image kalau MPV Mitsubishi itu berteknologi tinggi.
Menurut Duljatmono, sambutan pasar terhadap Delica sangat memuaskan. Di IIMS sudah dipesan 103 unit, itu belum ditambah pesanan dari dealer luar Jabodetabek. "Mungkin sampai akhir tahun ini bisa tembus 150 unit. Dengan pasar di segmennya sekitar 500-600 unit sebulan Delica diharapkan bisa bermain di angka 10-15 persen," sahutnya. Pengiriman pertama ke tangan konsumen dimulai November mendatang dengan inden 2-3 bulan.
Dengan begitu Mitsubishi hanya punya waktu 3 tahun 'mencuci otak' konsumen agar nanti bisa menerima Low MPV buatan dalam negeri. "Betul waktunya sangat terbatas. Kita akan lakukan berbagai cara agar Delica bisa diterima baik oleh pasar sekaligus memberikan image yang baik terhadap MPV yang akan kita produksi," Lanjutnya. (mobil.otomotifnet.com)
Editor | : |
KOMENTAR