Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Bedah Fitur All New Nissan X-Trail, Yuk!

Sabtu, 13 September 2014 | 07:36 WIB
No caption
No credit
No caption

No caption
No credit
No caption

Jakarta - Hadir sebagai satu-satunya SUV paling fresh di tahun ini, All New Nissan X-Trail yang resmi hadir hari ini mengusung banyak fitur yang memanjakan pemiliknya. Salah satu fitur sederhana yang baru tersedia adalah kursi baris ketiga. Yap, All New X-Trail sudah mampu menampung 5+2 penumpang.
No caption
No credit
No caption

Namun yang paling ditekankan adalah beberapa fitur elektronik yang dijejalkan ke dalamnya. Seperti Around View Monitor pada varian bertransmisi CVT, tak hanya memantau kondisi belakang mobil, tapi seluruh sisi mobil terlihat helas secara bird view (tampak dari atas). Gambar dari kamera wide angle ini sangat membantu pengemudi untuk bermanuver atau parkir di lokasi yang supersempit.
No caption
No credit
No caption

Touchless Rear Door merupakan fitur elektronik berikutnya. Mengedepankan sisi kemewahan, fitur ini memang biasa tertanam pada kendaraan mewah. Hanya dengan satu sentuhan pada remote, pintu belakang bisa terbuka secara motorized.

Sementara itu, fitur keamanan seperti ABS, EBD dan BA pada sektor pengereman menjadi standar pada varian bermesin 2.000 cc 144 dk. Termasuk juga Dual SRS Airbag, Immobilizer, Active Ride Control, Hill Start Assist, Active Trace Control. Lalu di tipe 2.0L CVT sudah ada sensor hujan, kursi depan elektrik, headlamp auto levelizer dengan bohlam LED.

Buat varian tertinggi bermesin 2.500 cc 171 dk, tambahkan pelek 18 inci (varian lebih rendah pakai 17 inci), cruise control,jok kulit, AC dual zone dan tambahan side body moulding. (mobil.otomotifnet.com)

Editor :

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa