Waktu tercepat memang dipegang Marquez, Lorenzo di tempat kedua dengan 1 menit 30,768 detik dan Rossi di tempat ketujuh dengan 1 menit 31,414 detik, di belakang Bradley Smith (tim satelit Yamaha Tech 3).
“Kami mengetes motor tahun depan hari ini dan menemukan beberapa hal positif. Kami mencoba beberapa detail kecil yang bisa memberi sedikit keuntungan. Kami akan tunggu sampai Sepang untuk membuat modifikasi yang lebih besar dan penting,” bilang Lorenzo.
Sementara itu Valentino lebih berjibaku dengan motor karena waktunya melorot. “Hari ini kami fokus dengan motor baru dan sedikit lebih sulit dibanding kemarin. Kami bekerja banyak untuk mengetes beberapa sistem baru untuk konsumsi bahan bakar dan settingannya. Hari ini adalah tes yang bagus,” imbuh Rossi.
“Akhirnya, performa memang tidak fantastis tapi kami membuat pekerjaan penting selama musim dingin agar bisa kompetitif tahun depan. Sepanjang musim ini, saya kurang kuat di pengereman, jadi itulah target yang akan dikembangkan,” lanjutnya.
Lorenzo dan Rossi pun selesai tes pada hari kedua dan akan liburan sebelum kembali lagi ke trek untuk sesi tes resmi IRTA di Sepang, Malaysia. (otosport.co.id)
Editor | : |
KOMENTAR