Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Hasil Balap Moto2 Sepang, Malaysia

Minggu, 13 Oktober 2013 | 13:59 WIB
No caption
No credit
No caption


Jalannya balapan Moto2 Sepang, Malaysia pada Minggu (13/10) layak disandingkan dengan film-film Hollywood. Pasalnya, setelah beberapa insiden di awal lomba, hasil akhirnya terbilang manis, khususnya bagi duet tim Tuenti Racing, Esteve Rabat dan Pol Espargaro.

Insiden pertama datang dari jatuhnya Axel Pons yang melibatkan beberapa pembalap yang diikuti penghentian lomba (red flag). Setelah start ulang, insiden kembali terjadi, kali ini di tikungan pertama yang melibatkan Aleix de Angelis, tetapi balapan terus berlanjut.

Dan pertarungan seru langsung terlihat antara Rabat dan Espargaro di awal lomba. Masuk ke pertengahan, Rabat mulai menjauh dan Espargaro tersusul oleh Thomas Luthi dari tim Interwetten Paddock Moto2 Racing. Namun, Luthi tak mampu membendung Espargaro. Hasilnya, Rabat dan Espargaro sukses mengisi podium 1-2 dan diikuti oleh Luthi. (otosport.co.id)


Hasil Balap Moto2 Sepang, Malaysia:
1. Esteve Rabat SPA Tuenti HP 40 (Kalex) 25m 45.411s
2. Pol Espargaro SPA Tuenti HP 40 (Kalex) 25m 46.974s
3. Thomas Luthi SWI Interwetten Paddock Moto2 Rac (Suter) 25m 48.321s
4. Mika Kallio FIN Marc VDS Racing Team (Kalex) 25m 50.225s
5. Dominique Aegerter SWI Technomag carXpert (Suter) 25m 52.763s
6. Johann Zarco FRA Came Iodaracing Project (Suter) 25m 55.201s
7. Scott Redding GBR Marc VDS Racing Team (Kalex) 25m 55.251s
8. Takaaki Nakagami JPN Italtrans Racing Team (Kalex) 25m 57.305s
9. Jordi Torres SPA Aspar Team Moto2 (Suter) 25m 57.713s
10. Julian Simon SPA Italtrans Racing Team (Kalex) 26m 0.935s

Editor :

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa