Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Pirelli : Strategi Dua Pit Stop Cukup Untuk F1 Monako

Bagja - Sabtu, 25 Mei 2013 | 06:10 WIB
No caption
No credit
No caption


Setelah mendapat banyak kritikan usai balapan Formula 1 Spanyol (12/5) dua pekan lalu, pihak Pirelli pun memproduksi ban khusus untuk seri keenam F1 Monako (26/5) akhir pekan ini. Dimana tim akan menggunakan kompon ban lunak (kuning) dan sangat lunak (merah), lantaran karakter Sirkuit Monako yang cukup sempit dan mengharuskan tingkat grip ban yang tinggi.

Pirelli yang mengantisipasi rendahnya tingkat degradasi ban di Monako, cukup kontras dengan balapan sebelumnya di Catalunya. Diakui oleh Paul Hembery sebagai pimpinan Pirelli Motorsports bahwa pihaknya mengharapkan tim hanya menerapkan 2 pit stop untuk balapan nanti, meskipun perbedaan strategi lainnya akan cukup berperan dalam persaingan di lintasan.

"Balapan di Monako nanti kami harapkan rata-rata hanya ada dua pit stop per mobil, karena ini cukup kontras dengan balapan di Catalunya. Sirkuit Monako memiliki tingkat degradasi ban sangat rendah, tapi ini tidak menghilangkan unsur strategi selama balapan," kata Hembery.

"Jika pada balapan di Catalunya mampu dimenangi oleh Fernando Alonso dari grid start 5, sehingga akan menarik untuk melihat apakah pola ini bisa terulang di Monako, pasalnya sangat sulit untuk menyusul di sana. Makanya strategi akan menjadi lebih penting dari biasanya, tim akan mencoba untuk menggunakan strategi untuk memperbaiki posisi awal mereka," tutupnya. (otosport.co.id)


Editor : Bagja

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa