Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Regulasi Zona DRS di Spa Francorchamps Tak Berubah

Bagja - Rabu, 29 Agustus 2012 | 19:27 WIB
No caption
No credit
No caption


Menjelang Formula 1 Belgia (2/9) mendatang, FIA (Fédération Internationale de l'Automobile) sebagai badan tertinggi balap mobil dunia, kembali mengumumkan zona aktivasi DRS (Drag Reduction System) di Eau Rouge di Sirkuit Spa Francorchamps. Diantaranya meliputi pelarangan aktivasi DRS di Eau Rouge terutama pada sesi latihan maupun saat menjalani kualifikasi.

Regulasi ini sudah diberlakukan tahun lalu dan masih akan terus diterapkan musim 2012. Regulasi tersebut ditetapkan oleh direktur balap, mengingat zona Eau Rouge membutuhkan downforce yang tinggi dari mobil. Apalagi di tikungan ini juga cukup riskan terjadi insiden yang bisa berdampak buruk bagi para pembalap.

Selebihnya, para pembalap bisa melakukan aktivasi sistem DRS di bagian sirkuit manapun selama sesi latihan dan kualifikasi berlangsung.

Tidak berbeda dengan zona aktivasi DRS tahun lalu di Belgia, tahun ini zona aktivasi untuk balapan nantinya tetap ditempatkan usai tikungan keempat. Di zona ini para pembalap bisa dengan sigap menyusul lawan, karena trek zona aktivasinya cukup panjang. Sementara zona deteksi akan ditempatkan tepat sebelum tikungan kedua.  (otosport.co.id)


Editor : Bagja

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa