Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Sykes Amankan Pole ke-9 di WSBK Perancis

Bagja - Minggu, 7 Oktober 2012 | 00:04 WIB
No caption
No credit
No caption


Peningkatan performa motor Kawasaki ZX-10R yang kompetitif sejak mengawali musim kompetisi di World Superbike Championship (WSBK) 2012, dibuktikan langsung oleh Tom Sykes. Bahkan sejak mampu tampil konsisten di sesi kualifikasi awal musim 2012, ia langsung mendapat julukan King of Pole. Pencapaian Sykes tersebut adalah yang ke-9 kalinya di sesi superpole.

Bahkan di sesi kualifikasi superpole seri terakhir WSBK 2012 di Perancis yang berlangsung pada Sabtu (6/10), Sykes kembali mengamankan lap time terbaik. Dengan pencapaian 1 menit 36.950 detik. Ia menjadi satu-satunya pembalap yang mampu menembus lap time 1 menit 36 tersebut. Selisihnya dengan pembalap tercepat kedua pun nyaris mencapai setengah detik.

Di urutan kedua Carlos Checa yang juga mencari kemenangan terbaik di seri terakhir, tentunya tidak akan membiarkan Sykes bakal melenggang begitu cepat untuk meraih kemenangan. Pembalap asal Spanyol itu bakal mengawali balapan dari grid kedua setelah mencetak lap time 1 menit 37.422 di sesi superpole.

Di grid start ketiga akan ditempati oleh Eugene Laverty yang baru meraih kemenangan satu kali di seri Portugal lalu. Kemudian disusul oleh Marco Melandri urutan keempat dan ditutup oleh Sylvain Guintoli di urutan 5 besar pencetak lap time terbaik.

Max Biaggi yang disinyalir bakal melakukan perlawanan di sesi superpole, ternyata hanya mampu menempati urutan 10. (otosport.co.id)

Hasil sesi kualifikasi superpole WSBK Perancis :
1. Tom Sykes GBR Kawasaki Racing ZX-10R 1m 36.950 detik
2. Carlos Checa ESP Althea Ducati 1098R 1m 37.422 detik
3. Eugene Laverty IRL Aprilia Racing RSV-4 1m 37.516 detik
4. Marco Melandri ITA BMW Motorrad S1000RR 1m 37.792 detik
5. Sylvain Guintoli FRA PATA Ducati 1098R 1m 37.901 detik
6. Jonathan Rea GBR Honda WSBK CBR1000RR 1m 38.252 detik
7. Leon Haslam GBR BMW Motorrad S1000RR 1m 38.280 detik
8. Chaz Davies GBR ParkinGO MTC Aprilia RSV-4 1m 38.522 detik
9. Leon Camier GBR FIXI Crescent Suzuki GSX-R1000 1m 38.072 detik
10. Max Biaggi ITA Aprilia Racing RSV-4 1m 38.095 detik
11. Michel Fabrizio ITA BMW Italia Goldbet S1000RR 1m 38.318 detik
12. Claudio Corti ITA Pedercini Kawasaki ZX-10R 1m 38.516 detik
13. Loris Baz FRA Kawasaki Racing ZX-10R 1m 38.548 detik
14. Maxime Berger FRA Red Devils Ducati 1098R 1m 38.727 detik
15. Davide Giugliano ITA Althea Ducati 1098R 1m 38.807 detik
16. Lorenzo Zanetti ITA PATA Ducati 1098R 1m 39.354 detik

Tidak lolos ke sesi Superpole :
17. Ayrton Badovini ITA BMW Italia Goldbet S1000RR 1m 39.430 detik
18. Hiroshi Aoyama JPN Honda WSBK CBR1000RR 1m 39.750 detik
19. John Hopkins USA FIXI Crescent Suzuki GSX-R1000 1m 40.538 detik *
20. Alexander Lundh SWE Pedercini Kawasaki ZX-10R 1m 40.882 detik
21. Norino Brignola ITA Grillini Progea BMW S1000RR 1m 42.461 detik


Editor : Bagja

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa