Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Matic Race di Yogyakarta, Masih Belum Populer

billy - Jumat, 21 September 2012 | 13:32 WIB
No caption
No credit
No caption

No caption
No credit
No caption

Dari 8 kelas utama seri 4 KYT Top1 Indotire BRT The Master of Matic Race Championship 2012, starter yang terdaftar ada 113 orang (16/9). Ditambah supporting race 3 kelas, total starter dari seri yang diselenggarakan di Sirkuit Stadion Mandala Krida, Yogyakarta jadi 156 orang.

Jumlah tersebut tentunya lebih banyak dari starter yang ikut pada even sejenis musim balap 2010 lalu. Dengan kurang dari 100 starter, balap sejenis di Yogyakarta pada musim tersebut terbilang sepi.

Memang dengan jumlah peserta lebih banyak, terlihat balap matik garapan Trendypromo Mandira lebih diminati. Namun bila ditilik lebih detail lagi, starter yang ikutan merupakan pemain tetap balapan yang rencananya digelar 5 seri tersebut.

Apa yang terjadi di seri tersebut, sebenarnya sudah dipetakan oleh Agus, manajer tim balap CLD Empush Jet-Up Apri Yostar. Menurutnya, pesertanya enggak bakalan jauh dari penyelenggaraan sebelumnya.

“Namun demikian sistem poin pada beberapa kelas dengan hadiah utama yang lumayan, mau tidak mau membuat kita hadir di seri ini,” ujar Agus yang diamini oleh Arie Octane, pembalap Kawahara DTS Michelin Lucas Oil.


Padahal pihak penyelenggara sudah menyediakan hadiah untuk pembalap yang finis sampai urutan 10 besar. Tapi sayangnya, itu tetap belum menarik perhatian bagi pembalap Yogyakarta dan sekitarnya untuk ikutan dibalap matik.

Atas hal tersebut, Nugroho Wijayanto dari IMI Yogyakarta yang juga sebagai juri lomba memberikan tanggapan bahwa balap matik belum populer diwilayahnya. “Setiap even kejurda juga dibuka balap matik, tapi pesertanya minim. Selain itu, saat ini juga ada penurunan penyelenggaraan even kejurda,” jelasnya.

Ada analisa lain yang menurut pria yang akrab disapa Anto, soal tidak populernya balap matik yang berbanding terbalik dengan laris manisnya penjualan skutik di Yogyakarta. “Tiap tahun banyak pelajar pendatang masuk ke Yogyakarta dan kebanyakan akhirnya menggunakan skutik sebagai alat transportasi. Hasilnya balap matik jadi kurang populer,” paparnya.

Bagi pembalap lokal sendiri, apa yang terjadi akibat dari anggapan balap skutik enggak ada penjenjangan dan kurang menantang. “Dengan adanya penjenjangan, makanya lebih banyak pembalap lokal berkonsentrasi di balap motor bebek,” kata Fedri Efendi, rider Motoprix yang turun di kelas Matik 130 Tune Up-Open.

Balapan menyisakan 1 seri lagi dan rencananya final KYT Top1 Indotire BRT The Master of Matic Race Championship 2012 diselenggarakan di Serang, Banten pada November mendatang. (otosport.co.id)


Hasil Lomba
Matic 115 cc Standar Pemula
1. Hendri Nopian
2. M. Sani
3. Berry Pratama

Matic 115 cc Standar Open
1. Arie Octane
2. M. Sani
3. Asep Bedun

Matic 130 cc Standar Pemula
1. Yustinus
2. M. Sani
3. Danny Keder

Matic 130 cc Standar Open
1. Ferry Oktane
2. Bram Prasetya
3. M. Sani

Matic 150 cc Standar Pemula
1. Hendri Nopian
2. Handi Maulana
3. M. Sani

Matic 150 cc Standar Open
1. Asep Bedun
2. Hendri Nopian
3. M. Sani

Matic 175 cc Tune Up Open
1. Bram Prasetya
2. Danny Keder
3. Rio Bano

Matic FFA s/d 350 cc
1. Bram Prasetya
2. Riza Kurniadi
3. Ady Aditya KJM

Kelas Khusus Wanita
1. Sukmawati
2. Ika Galisa
3. Indri Barbie

Editor : billy

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa