Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Rea Tabrak Burung di Phillip Island

billy - Rabu, 25 Januari 2012 | 14:17 WIB
No caption
No credit
No caption

Duet pembalap tim Honda World Superbike, Jonathan Rea dan Hiroshi Aoyama menyatakan hasil positif dalam hasil tes privat mereka di Sirkuit Phillip Island, Australia pekan lalu. Pengujian ini menitik beratkan pada setting rangka dan suspensi yang tepat pada Honda CBR1000RR 2012 tunggangan mereka. Namun uniknya, Rea mengalami kejadian tak terduga yang sering terjadi di Phillip Island, yakni menabrak burung.

Yup, pembalap asal Irlandia ini menyatakan jika ia menjadi salah satu ‘korban’ ramainya gerombolan burung yang sering terdapat di sirkuit Phillip Island. “Hari ini menabrak burung Magpie di kecepatan 140 mph pada bagian lutut saya. Burungnya tewas terjebak di gir belakang! Sejujurnya, hari ini kurang menyenangkan!” jelasnya di Twitter. 

Rea mungkin merasa buruk, tetapi ia cukup beruntung, karena sebelumnya Troy Corser dan Noriyuki Haga pernah menderita luka memar yang disebabkan oleh burung-burung tersebut.

Sementara Phillip Island sendiri selain terkenal untuk balap motor, tetapi juga terkenal karena burung-burung mereka yang bergerombol dan sering terbang ke arah pembalap dan menabraknya. Bahkan tahun 2009 lalu ketika Marco Melandri masih di tim Hayate Kawasaki, ia juga mengalami hal serupa dan mengalami memar pada bagian tangan kirinya. (otosport.co.id)

Editor : billy

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa