Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Daftar Pembalap Race of Champions 2011

billy - Kamis, 1 Desember 2011 | 10:10 WIB
No caption
No credit
No caption


Event Race of Champions (RoC) tahun 2011 sudah akan dimulai pada Sabtu-Minggu (3-4/12) pekan ini. Meski beberapa pembalap tahun sebelumnya ada yang absen, tapi ada tambahan beberapa pembalap alias jawara baru dari ajang balap lain. Sebut saja Mick Doohan yang tahun ini tidak akan mengikuti ajang RoC.

Namun pembalap lain seperti Vitaly Petrov (F1), Romain Grosjean (GP2), Juho Hanninen (Reli) dan lain-lainnya, akan menyajikan pertarungan seru. Vitaly Petrov akan jadi pembalap pertama asal Rusia yang akan terjun ke ajang balap RoC. Bukan hanya Petrov pembalap yang berstatus rookie di RoC, namun Sebastien Ogier dari ajang WRC pun patut disebut rookie di RoC.

Tahun lalu pembalap asal Portugis Filipe Albuquerque, mengalahkan semua pembalap-pembalap top untuk kompetisi perseorangan. Meski Albuquerque sempat bertarung alot dengan Sebastien Loeb di babak grand final, tapi mantan pembalap A1 GP itu tampil apik di stint terakhir. Sementara pembalap tuan rumah yaitu Sebastian Vettel dan Michael Schumacher, masih jadi target empuk untuk balap antar negara tahun 2011. Mereka cukup kuat di pertarungan antar negara dan belum terkalahkan sejak tahun 2007 silam.

Jadi pembalap rookie di RoC bukan jamiunan tidak bisa bertarung meraih kemenangan. Hmm, kita tunggu kiprah Petrov dan Ogier di RoC tahun ini. (otosport.co.id)

Daftar pembalap di RoC 2011 :
·    Sebastian Vettel, juara dunia Formula 1 (2010 dan 2011)
·    Michael Schumacher, juara dunia Formula 1 sebanyak 7 kali
·    Jenson Button, juara dunia Formula 1 tahun 2009
·    Andy Priaulx, juara dunia World Touring Car 3 kali
·    Travis Pastrana, juara dunia Rally America 4 kali and legenda X-Games
·    Brian Deegan, pemenang medali X-games sebanyak 13 kali dan emas di Rally Cross 2011
·    Tom Kristensen, juara seri Le Mans 24-jam sebanyak 8 kali
·    Mattias Ekstrom, bintang balap DTM dan 3 kali RoC Champion of Champions
·    Sébastien Ogier, juara seri WRC sebanyak 5 kali di 2011
·    Romain Grosjean, juara dunia GP2 series tahun 2011
·    Vitaly Petrov, pembalap tim Lotus Renault GP di F1
·    Timo Glock, pembalap Marussia Virgin Racing di F1
·    Timo Scheider, juara DTM 2008 dan 2009
·    Martin Tomczyk, juara DTM 2011
·    Jan Kopecký, juara Intercontinental Rally Challenge runner-up
·    Juho Hänninen, juara S-WRC tahun 2011 dan juara IRC tahun 2010
·    David Coulthard, pemenang 13 seri Formula 1
·    Filipe Albuquerque, bintang balap DTM and juara ROC Champion of Champions

Editor : billy

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa