Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Hadiah Terindah Pernikahan Rifat Sungkar

Editor - Sabtu, 10 Juli 2010 | 10:14 WIB
No caption
No credit
No caption

OTOMOTIFNET - Pereli tim Pertamina Prima XP, Rifat Sungkar/ Scott Beckwith mencetak sejarah dengan berhasil finish kedua seri 3 Asia Pacific Rally Championship di Selandia Baru, yang berakhir Minggu (4/7). Namun di overall, Rifat menempati posisi kelima.

Pemenang pertama adalah Alister McRae/Bill Hayes, pasangan pereli Inggris dan navigator Australia.Serta posisi 3 diduduki pereli  Jepang Katsu Taguchi/Chris Murphy yang sampai kini tetap memimpin perolehan point tertinggi.

Rifat Sungkar/Scott Beckwith dengan kendaraan Mitsubishi Evolution IX sempat didera masalah tidak berfungsinya gigi 1 dan 2 sejak SS (Special Stage) 2 9 (Leg 1). Setelah diganti team mekanik diakahir lomba leg 1, ternyata problem tersebut kembali terulang di SS SS 10 hari kedua. Dengan kondisi lintasan di Leg 2 (Minggu 4/7) yang bersuhu 4-6 derajat celcius  serta hujan sepanjang hari yang menyebabkan lintasan berlumpur membuat mereka harus dapat menahan laju kendaraannya.  Di samping itu juga terkendala dengan sistem rem yang penuh dengan lumpur.

"Lebih baik saya tidak memaksakan kendaraan daripada tidak bisa mencapai finish.  Pasalnya,  pada reli  ini jarak SS nya sangat panjang dan masuk ke area service setelah menjalankan 4 SS sekaligus " ujar Rifat yang begitu kembali ke tanah air  menyiapkan pernikahan dengan Sissy Priscilia.

Boleh dibilang, keberhasilan mengibarkan bendera Merah Putih ini sebagai hadiah terindah perkawinannya dengan mantan penyanyi cilik dan pemain sinetron itu.

Scott Beckwith menambahkan bahwa, "Rifat sangat handal di trek berlumpur, meskipun gigi 1 dan 2 sudah tidak dapat digunakan tetapi dia dapat menjaga putaran mesin dengan sangat baik sehingga kami tidak sampai harus terhenti di lumpur tersebut." Kerjasama yang apik antara Rifat dan Scott, didukung kinerja tim teknis akhirnya bisa mengantar Rifat bisa berbuat banyak di Negeri Kiwi itu.

Harris Gondokoesoemo selaku manajer tim Pertamina Prima XP menyebut keberhasilan ini sebagai perjuangan tak kenal lelah Rifat Sungkar. "Rupanya Rifat sangat termotivasi untuk bisa menghasilkan terbaik. Mungkin ingin dijadikan sebagai hadiah pernikahannya. Padahal, lawan-lawannya kali ini lebih berat dengan sederet pereli APRC Registered dan sejumlah pereli tuan rumah yang dikenal andal kalau berlaga di kandang sendiri," ujar Harris.

Dengan kemenangannya ini peringkat Rifat naik di klasemen sementara menjadi ketiga dengan 38 point. Pimpinan klasemen masih dipegang pereli Jepang, Katsu Taguchi dan ketiga Gaurav Gill dari India di peringkat kedua.Seri 4 APRC akan dilangsungkan di Australia pada 31 Juli-1 Agustus 2010. Selanjutnya di Kaledonia Baru (Agustus), Indonesia (September) dan Cina (November).

Hasil lomba      
1. Hayden Paddon / John Kennard Selandia Baru 2 jam 46 menit 32 detik - Wld
2. Alister Macrae / Bill Hayes Inggris / Australia 2 jam 50 menit 56 detik -APRC*
3. Dean Summer / Paul Fallon New Zealand
2 jam 52 menit 30 detik -Wld
4. Sloan Cox / Taryn Cox New Zealand 2 jam 58 menit 13 detik -Wld
5. Rifat Sungkar / Scot Beckwith Indonesia / Australia 3 jam 06 menit 20 detik -APRC*
6. Katsu Taguchi / Chris Murphy Jepang / Australia 3 jam 09 menit 19 detik -APRC*
7. Gurav Gill / Glen Macneal
India / Selandia BAru 3 jam 10 menit 19 detik -APRC*


Penulis/Foto: Bud / RFT Management

Editor : Editor

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa