Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Kawasaki Jepang Pasarkan ZX-6R Khusus Balap

billy - Kamis, 3 Oktober 2013 | 11:24 WIB
No caption
No credit
No caption


Jepang - Kawasaki ZX-6R sudah punya penerusnya, ZX-636 yang secara kapasitas mesin sedikit lebih besar. Tapi di Jepang, ZX-6R masih dipasarkan. Bahkan ada varian limited edtion yang hanya dijual berdasarkan pesanan. Yaitu ZX-6R racing model.

Seperti dilaporkan Mr-Bike, varian ini sengaja dibuat untuk mereka yang berniat turun di balap Superstock 600 cc di Jepang. Pembeliannya pun dilakukan dengan order khusus yang dibuka pada periode 1 hingga 21 November 2013.

Tentunya bukan cuma standar, ZX-6R ini dipasarkan dengan beberapa perbedaan dari versi jalanan. Salah satunya dijual lengkap dengan suspensi Showa yang didesain khusus dengan piston sokbraker depan lebih besar. Sekaligus ada racikan khusus dari Kawasaki untuk meningkatkan stabilitas dan mengurangi bobot motor.

Pada sektor mesin, karena turun di kelas Superstock maka tak banyak yang berubah. Tetap 4 silinder segaris DOHC 4 klep. Kapasitas ruang bakarnya 599 cc dan dilengkapi dengan transmisi 6 percepatan. Fitur penting pada motor ini seperti dual injector di tiap silinder, yang membuat tenaganya tetap konstan di semua putaran mesin.

Harga jualnya 898.800 Yen atau sekitar Rp 104,8 jutaan. Pesan sekarang, unitnya baru akan ready pada bulan Februari 2014 mendatang. Tapi sayangnya hanya dipasarkan di Jepang saja! (motor.otomotifnet.com)


Editor : billy

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa