Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Nih, 4 Keunggulan Baru Honda Scoopy FI

toncil - Rabu, 6 Februari 2013 | 14:51 WIB
No caption
No credit
No caption


Hadir sejak tahun 2010, Honda Scoopy akhirnya disegarkan. Berbagai ubahan diaplikasikan, totalnya ada 4 fitur dan teknologi baru yang diunggulkan Honda.

"Pertama, kami sudah mengembangkan Scoopy yang lebih atraktif dengan teknologi injeksi bahan bakar," buka Yusuke Hori, President Director PT Astra Honda Motor (AHM).

Dengan teknologi terbaru ini, konsumsi bahan bakarnya diklaim mencapai 56 km/liter. Artinya lebih hemat 26 persen dari model sebelumnya yang hanya 44,5 km/liter.

Kedua adalah aplikasi Projector headlight, yang diadopsi pertama kali di segmen skutik di Indonesia. Fitur ini diyakini akan memperkuat penampilannya yang bergaya metro stylish.

Ketiga adalah utility box atau boks bagasi di bawah jok yang lebih besar. Kini  berkapasitas 15,4 liter dan dilengkapi dengan tombol pembuka jok mirip Honda PCX150.

Membuka jok jadi lebih mudah karena tinggal pencet tombol saja. Sedang bagasinya, kini bisa memuat helm open face.

Terakhir adalah pada inovasi warnya dan striping. Beberapa varian Scoopu FI dilengkapi dengan 2 konsep striping, yaitu stylist dan sporty. Khusus yang sporty, konsep striping asimetris membuatnya menarik. Bodi sebelah kanan dan kiri punya desain yang berbeda. 

Dengan beberapa fitur unggulannya ini Scoopy FI dijual dengan harga yang hanya naik sedikit bila dibandingkan versi karburator yaitu Rp 13,9 juta on the road Jakarta. (motorplus-online.com)


Editor : toncil

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa