Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Fido eScooter, Biar Gampang Nge-charge Baterainya Bisa Dilepas

billy - Selasa, 15 Maret 2011 | 08:59 WIB
No caption
No credit
No caption


Jika melihat bentuknya, ingatan akan tertuju pada skuter tahun 60an. Bentuknya sekilas mirip Lambreta 125D atau Rabbit! Tapi yang ini bukan skuter jadul, malah lebih canggih dengan penggerak listrik.

Motor konsep ini dibuat oleh Fremont Motors yang merupakan perusahaan asal Amerika. Dalam kondisi baterai penuh, Fido eScooter Concept ini memiliki daya  jelajahnya mencapai 55 km dengan kecepatan maksimum 72 km per jam. Cukuplah untuk mondar-mandir dalam kota.

Namun yang paling unik dari skuter listrik ini adalah baterainya yang dapat dilepas dan dibawa layaknya tas ransel. Katanya sih ini untuk memudahkan pengisian dan penggantian baterai saat diperlukan.

Sayangnya, harga jual skuter yang telah diperkenalkan awal Maret lalu di Seattle ini cukup mahal. Rencananya akan dilepas 5 ribu US Dolar atau sekitar atau sekitar Rp 46 jutaan. (motorplus-online.com)

Editor : billy

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa