Amerika - Nissan Motor Co akan melakukan pemanggilan untuk perbaikan secara massal (global) terhadap SUV menengah dan Infiniti berjumlah 188.302 unit sesuai laporan dari Lembaga Nasional Keselamatan Jalan Raya (NHTSA) Amerika Serikat. Gangguan ada pada bagian sofwere, yakni pada anti-lock braking system (ABS) yang bisa berdampak pada jarak pengereman.
Model yang ditarik (recall) adalah Nissan Pathfinder produksi 2013-2014 berjumlah 100.682 unit, Infiniti JX 35 dan QX60 2014 yang telah dipasarkan di Amerika, Puerto Rico dan Guam. Sementara untuk yang SUV sudah dipasarkan di Kanada, Korea, Cina, Rusaia, Taiwan, dan negara lainnya.
Menurut pihak Nissan ABS beroperasi seperti yang dirancang, tapi ketika melaju di tengah kota kinereja ABS tidak maksimal atau jarak berhenti jadi lebih lama. Kondisi ini ditengarai oleh NHTSA bisa berisiko terjadi kecelakaan. Meski sampai saat ini belum ada laporan mengenai kecelakaan.
Nissan akan memberi tahu kepada pemilik yang berpotensi terkena dampak untuk dipanggil dalam 60 hari. Perbaikan dilakukan tanpa ada dipungut biaya. Nissan belum memberi tanggal sebagai awal pemanggilan. (Mobil.otomotifnet.com)
Editor | : |
KOMENTAR