"Mobil ini mengombinasikan tenaga dan sensasi berkendara pasa setiap penggemarnya," kata Presiden Direktur BMW Group Indonesia, Ramesh Divyanathan di Parkir Timur Senayan.
Yang pertama adalah Mini John Cooper Works dengan transmisi otomatis 6 percepatan. Mobil ini diklaim lebih kencang ketimbang Mini biasa setelah serangkaian perubahan yang dilakukan John Cooper Works pada mesin 1.600 cc empat silindernya, seperti twin scroll turbocharger, direct injection dan variable valve control yang telah disempurnakan.
Mesin ini juga dibekali dengan blok silinder dan bearing mount yang terbuat dari alumunium dan digabungkan dengan reinforce piston. Hasilnya, powernya mencapai 211 hp di 6.000 rpm, torsinya 260 Nm.
Di bagian luar, ada bodi kit dari John Cooper Works, pelek 17 inci dan ban run flat tyre. Fitur safetynya dilengkapi dengan dynamic stability control, dynamic traction control dan electronic differentia lock control. Performa yang baik ini turut didukung transmisi 6 percepatan steptronic. Harga untuk model ini adalah Rp 746 juta on the road Jakarta.
Masih ada satu lagi, yaitu Mini John Cooper Works GP. Sesuai kode GP dibelakangnya, aura balapnya makin kental. "Ini untuk yang suka balap, tapi masih mau pakai mobilnya dijalanan. Sensasinya luar biasa," beber Joe Surya, Presiden Direktur Maxindo, jaringan penjualan Mini di Indonesia.
Dari luar hampir tidak ada yang berbeda dari Mini John Cooper Works transmisi automatic. Tapi coba lihat ke dalam, hanya ada dua jok saja, jok belakang dilepas untuk memperingan bobot. Gantinya ada strut bar untuk membuat sasis makin rigid. Dua jok di depan, special pakai Recaro.
Perubahan bobot menjadi lebih ringan juga disempurnakan dengan seting kaki-kaki terbaru. Suspensi coilover-nya bisa diseting ulang sesuai kebutuhan pengendara. Paling istimewa mesinnya, beberapa pembenaha pada electronic control module-nya membuat powernya meningkat jadi 218 hp, juga dilengkapi dengan transmisi manual untuk kesenangan berkendara.
Mobil yang terakhir ini dijual Rp 869 juta dan hanya tersedia 4 unit saja di Indonesia! Wah bakal jadi collector item nih! (mobil.otomotifnet.com)
Editor | : | billy |
KOMENTAR