Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Nih, Agar Suspensi Avanza-Xenia Gak Keras dan Mantul

billy - Jumat, 18 Maret 2011 | 14:02 WIB
Nih, Agar Suspensi Avanza-Xenia Gak Keras dan Mantul
Nih, Agar Suspensi Avanza-Xenia Gak Keras dan Mantul

JAKARTA - Komunitas Toyota Avanza dan Daihatsu Xenia alias AvanzaXenia Indonesia Club (AXIC) memiliki anggota aktif hingga ribuan mobil di Tanah Air. Mereka memiliki kesamaan problem seputar suspensi belakang yang diklaim ‘keras’ (mentul-mentul).

“Kalau suspensi belakang, hampir semuanya mengalami karena mobil terlahir sama,” jelas Bagus, mantan ketua AXIC. Makanya setiap member punya cara sendiri dalam meredam masalah ini.

Cara meretas masalah ini lewat beragam cara. Ada yang merujuk ke pengalaman sesama member atau bertanya ke mekanik kepercayaan. “Hasilnya pun beragam dan sangat personal,” ujar Rismansyah dari divisi litbang AXIC.

Cara A sampai Z bisa dipilih sesuai dengan kebutuhan dan selera. Mulai dari mengganti produk sokbreker dengan merek lain atau mencomot sok punya mobil lain.

Oprek suspensi lebih advance sampai melakukan penggantian sok depan dan per keong belakang demi bantingan lebih lembut.

Nih, Agar Suspensi Avanza-Xenia Gak Keras dan Mantul
Nih, Agar Suspensi Avanza-Xenia Gak Keras dan Mantul

 Sokbreker gas Tokico E2999 murah meriah

Dari sekian banyak cara yang sudah pernah dicoba, salah satu cara yang murah meriah alias ‘pahe’ bermodal tak sampai sejuta perak! Cukup ganti sokbreker belakang Tokico tipe gas berkode E2999. Per keong orisinal juga diganti merek APM.

Alasannya sederhana, karena sokbreker belakang aslinya terlahir single action dan konfigurasi per ulir berdiameter besar dengan jarak ulir yang renggang.

Mudah ditebak, saat terjadi pantulan balik (rebound)  sekelar proses damping, bodi mobil seperti mental karena sokbreker tak ada yang menahan alias ngelos.

Nih, Agar Suspensi Avanza-Xenia Gak Keras dan Mantul
Nih, Agar Suspensi Avanza-Xenia Gak Keras dan Mantul

 Perkeong asli dan APM memang beda spek, sokbreker depan ikut diganti Kayaba tipe premium
Sokbreker Tokico gas seharga Rp 400 ribu/pasang ini, mampu menahan pantulan balik dari per keong yang juga sudah lebih lembut, sehingga proses damping bisa tertahan tekanan gas sokbreker.

Meski dimensi per keong buatan APM seharga Rp 500 ribu/pasang ini lebih tinggi seulir, namun tetap empuk karena diameter ulir lebih ramping.

“Konsekuensi dari settingan seperti ini, mobil lebih amblas saat bermuatan penuh,” tutur Rismansyah lagi.  (mobil.otomotifnet.com)

Editor : billy

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa