Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Lorenzo Dominasi Sesi Tes Privat MotoGP, Hari Kedua di Aragon

Bagja - Kamis, 6 September 2012 | 06:12 WIB
No caption
No credit
No caption


Dominasi Dani Pedrosa dalam mencetak lap tercepat di hari pertama sesi tes privat MotoGP di Sirkuit Motorland Aragon (4/9), akhirnya dibalas dengan dominasi kuat Jorge Lorenzo di sesi tes hari kedua yang berlangsung pada Rabu (5/9) kemarin. Sayangnya lap time Lorenzo masih belum lebih baik dari pada lap time yang dicetak oleh Pedrosa di hari pertama.

Pembalap tim Yamaha itu di klaim mengamankan lap tercepat 1 menit 48.244 detik, namun tim Yamaha sendiri mengklaim bahwa pencapaian lap time Lorenzo adalah 1 menit 48.351 detik. Meski demikian di halaman twitter Yamaha MotoGP disebutkan pencapaiannya seperti yang pertama di atas. Tapi ini tidak berpengaruh pada urutan lap time antar pembalap, hanya selisih waktu saja yang berkurang.

Dani Pedrosa pun harus puas berada di urutan kedua dengan pencapaian 1 menit 48.499 detik. Kemudiandisusul oleh Stefan Bradl yang kali ini tampil lebih baik menggunakan motor dengan spesifikasi tim pabrikan. Di urutan keempat ada Ben Spies, yang kabarnya mulai percaya diri pada pencapaiannya di sesi tes.

Sementara Jonathan Rea masih terjebak di angka 1 menit 50.057 detik. Meski demikian Rea sepertinya bisa belajar dengan cepat, dimana kembali ada peningkatan lap time sebanyak 0,6 detik. Semoga di sesi latihan MotoGP San Marino (16/9) pekan depan, bisa tampil lebih baik. (otosport.co.id)

Hasil tes privat MotoGP hari kedua Aragon :

1. Jorge Lorenzo ESP Yamaha Factory (YZR-M1) 1m 48.244 detik*
2. Dani Pedrosa ESP Repsol Honda (RC213V) 1m 48.499 detik
3. Stefan Bradl GER LCR Honda MotoGP (RC213V) 1m 48.834 detik
4. Ben Spies USA Yamaha Factory (YZR-M1) 1m 48.946 detik
5. Jonathan Rea GBR Repsol Honda (RC213V) 1m 50.057 detik

*Halaman twitter Yamaha tertulis 1 menit 48.351 detik.


Editor : Bagja

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa