Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Lorenzo Belum Temukan Keistimewaan Rangka Baru

Bagja - Rabu, 5 September 2012 | 06:29 WIB
No caption
No credit
No caption

Sesi tes privat MotoGP di Sirkuit Motorland Aragon, Spanyol yand dimulai pada Selasa (4/9) kemarin, dihadiri oleh 5 pembalap. Dua diantaranya adalah pembalap Yamaha yaitu Jorge Lorenzo dan rekan setimnya Ben Spies. Sebagai tindak lanjut dari program pengetesan rangka baru (prototipe 2013) di sesi tes resmi MotoGP Ceko, Lorenzo kembali melakukan pegetesan untuk melihat peningkatan performa motor.

Tapi setelah melalui pengetesan di hari pertama dengan fokus setup rangka baru, pembalap asal Spanyol itu tetap tidak menemukan keistimewaan besar pada rangka baru yang dibawa tim Yamaha. Ia mengklaim bahwa performanya masih sama dengan rangka lama yang digunakannya sekarang ini. “Kami melakukan tes pada rangka baru, tapi tidak ada perbedaan signifikan dengan rangka yang lama,” klaim Lorenzo.

Namun bisa jadi karena Lorenzo hanya melakukan pengetesan pada rangka lama, sementara ia tidak belum menggunakan mesin prototipe untuk musim 2013. Sebab bisa jadi performa rangka yang baru, hanya bisa dieksplorasi dengan karakter performa mesin motor untuk 2013 pula.

“Besok (hari kedua sesi tes di Aragon), kami akan tetap bekerja mencari setting terbaik pada rangka motor. Mungkin kami juga akan menggunakan mesin baru, kami berharap mesin baru ini lebih bertenaga,” harapnya. (otosport.co.id)


Editor : Bagja

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa