Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Tak Ada yang Protes Kemenangan Webber di Monako

Bagja - Senin, 28 Mei 2012 | 14:08 WIB
No caption
No credit
No caption


Sejauh ini kemenangan Mark Webber di Formula 1 Monako (27/5) belum mendapatkan protes dari tim-tim lainnya, terkait legalitas teknis mobil yang digunakannya di seri tersebut. Meski demikian legalitas sistem yang diaplikasikan Red Bull pada lubang di kolong mobilnya, tetap akan mendapat pemeriksaan lebih lanjut. Hal ini dilakukan untuk memberikan tanggapan pada kecurigaan tim-tim lain tentang legalitasnya.

Menurut keterangan terbaru tentang masalah ini, bahwa FIA (Fédération Internationale de l'Automobile) sebagai badan tertinggi balap mobil dunia, akan merilis keterangan resmi sebelum Formula 1 Kanada bulan depan.

“Saya mendengar tentang adanya lubang di bagian bawah kolong mobil mereka dan kami akan melakukan diskusi lebih lanjut. Setidaknya kami tetap butuh klarifikasi pada masalah ini,” terang Stefano Domenicalli bos tim Ferrari.

Sementara Martin Whitmarsh selaku bos tim McLaren-Mercedes, sepertinya lebih menyerahkan permasalahan ini pada FIA sebagai pembuat regulasi di Formula 1. “Saya tidak berhak untuk berkomentar tentang mobil tim lain, karena itu adalah hal FIA untuk membuat keputusan. Tapi kami tetap butuh kepastian,” jelas Whitmarsh.

Nah, yang jadi masalah sekarang adalah jika aplikasi lubang di kolong mobil tersebut dianggap ilegal, semoga koleksi poin untuk F1 Monako tidak terhapus. (otosport.co.id)


Editor : Bagja

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa