“Saya harap Red Bull tidak mendominasi lagi. Pasti Red Bull bakal berada di depan, namun saya harap ada pertarungan memperebutkan titel juara dunia hingga akhir musim 2012. Justru akan mengagetkan jika McLaren tidak bisa merebut kemenangan. Saya juga berharap ada pengembangan terbaik di tim Ferrari, sebab Fernando Alonso pantas mendapatkan mobil yang bagus,” ungkap Ecclestone.
Kendati Red Bull harus mendominasi lagi musim ini, lelaki berusia 81 tahun itu berharap Mark Webber bisa memberikan persaingan ketat bagi rekan setimnya. Setidaknya dominasi Vettel tidak berlanjut lagi. Sehingga balapan jadi lebih seru.
“Tahun ini kita akan melihat situasi yang berbeda. Dimana Mark Webber akan menunjukkan performa terbaiknya,” pungkas Ecclestone. (otosport.co.id)
Editor | : | billy |
KOMENTAR