Menjelani 3 sesi latihan bebas sejak hari Jumat dan Sabtu menjelang F1 Abu Dhabi, membuat pembalap asal Jerman itu sedikit kesal dengan performanya. Ia tidak bisa mencetak lap tercepat dan selalu berada di belakang pembalap McLaren (Lewis Hamilton dan Jenson Button). Tapi di sesi kualifikasi ceritanya sangat berbeda. Vettel sukses mempecundangi kedua pembalap McLaren itu.
Meski demikian, Vettel tetap khawatir dengan performa Hamilton dan Button. McLaren sangat tangguh di trek lurus seperti yang terlihat di sepanjang sesi latihan dan kualifikasi. Sistem DRS (Drag Reduction System) dan KERS (Kinetic Energy Recovery System) yang terdapat pada mobil mereka, adalah salah satu yang paling ditakuti oleh Vettel.
“McLaren sangat kuat di trek lurus dan panjang, juga cukup jago dalam kondisi balapan yang tricky. Saya hanya ingin fokus, coba melakukan start dengan baik. Sebab perjalanan masih sangat jauh menuju garis finish. Tapi saya yakin dan siap untuk balapan,” papar Vettel.
Ambisi Vettel untuk start bagus dan lebih dulu meraih posisi terdepan, bisa jadi kunci kemenangan Vettel lagi. Sebab menurut Jenson Button meski ada tambahan KERS dan DRS, ternyata tidak cukup untuk membuatnya bisa menyusul pembalap lain dengan mudah. Jadi intinya siapa yang mengawali balapan di posisi terdepan, maka ia akan meraih kemenangan.
Tapi kondisi saat balapan, akan berbeda dengan kualifikasi dan sesi latihan. Semoga DRS dan KERS tetap menjadi kunci serunya balapan! (otosport.co.id)
Editor | : | billy |
KOMENTAR