Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Massa Ingin Lupakan Insiden Dengan Hamilton

billy - Rabu, 28 September 2011 | 13:36 WIB
No caption
No credit
No caption

Pada saat para pembalap atas justru sangat senang karena mampu menuai hasil bagus di Formula 1 Singapura (25/9) akhir pekan lalu, Felipe Massa justru merasa bahwa F1 Singapura adalah salah satu seri yang tidak pernah membawa untung baginya. Walaupun mengawali balapan tidak jauh dari posisi start pertama, namun tetap saja hasilnya masih nihil.

Nah pekan lalu garis tangannya kembali berbicara bahwa ia memang belum bisa meraih hasil bagus di F1 Singapura. Lewis Hamilton pun kena dampak omelan dari Massa, karena sudah beberapa kali membuat Massa jadi korban gaya balapnya yang terlalu agresif. Namun pembalap asal Brazil itu tidak ingin menyimpan dendam pada Hamilton dalam jangka waktu yang lebih lama.

“Saya sangat kecewa dengan insiden di F1 Singapura kemarin. Singapura bukanlah tempat keberuntungan saya, karena saya sendiri selalu mengalami masalah di sini. Tentang perilaku Hamilton yang sempat saya kritik keras, sudah terungkap semuanya dan itu tidak akan mengubah pemahaman saya tentangnya. Tapi sudahlah, saya juga ingin melupakan insiden itu,” jelas Massa.

“Sekarang yang perlu dipikirkan adalah bagaimana persiapan untuk menghadapi seri selanjutnya di Jepang. Mempersiapkan segala sesuatunya yang terbaik untuk balapan di sana, pasalnya musim ini kami masih belum keluar dari kesulitan yang ada,” lanjut Massa.

Sikap Massa kali ini, patut dicontoh oleh semua pembalap. Lebih baik memikirkan bagaimana seri yang bakal dihadapi ketimbang memikirkan insiden yang sudah terjadi. Buntut-buntutnya hanya akan memperkeruh hubungan antara pembalap yang saling berselisih. (otosport.co.id)

Editor : billy

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa