Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Melandri Jalani Treatment Sepeda Usai Operasi

billy - Rabu, 5 Januari 2011 | 09:50 WIB
No caption
No credit
No caption


Italia - Setelah menjalani masa rehat dan pemulihan di liburan Natal kemarin, akhirnya pembalap WSBK tim Yamaha Sterilgarda, Marco Melandri, memulai latihan kebugaran pertamanya. Melandri yang baru saja menjalani operasi bahu kanannya, harus bertahan di rumah dahulu.

Meski begitu, ia disarankan untuk berlatih sepeda elektrik minimal satu jam dalam sehari. Usaha ini dikatakan sebagai upaya untuk mempercepat kembalinya ia ke lintasan untuk mengikuti seri pembuka tanggal 27 Februari mendatang di Philip Island, Australia.

"Ia tak boleh terlalu banyak berisitirahat, harus terus banyak bergerak. Meskipun gerakannya terbatas," ujar Giuseppe Porcellini, kepala tim dokter yang menanganinya.

Meski belum pulih benar, ia berharap bisa mengikuti sesi tes di bulan Januari ini di sirkuit Potimao, Portugal. Seperti peringatan Porcellini sebelumnya, bila ia tetap bersikeras untuk mengikuti tes bulan ini, maka ia akan menjadi robot.

Haa, Robot..?? Yup, pasalnya ia akan menggunakan besi penopang di tangan kanannya dan mau tak mau ia akan kesulitan bergerak layaknya robot.

Semoga bocah Italia ini cepat pulih dan bisa segera kembali ke lintasan. Get well soon Melandri…! (otosport.otomotifnet.com)

Editor : billy

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa