Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Viar Siap Sambut Era Teknologi Injeksi

billy - Jumat, 25 Maret 2011 | 07:19 WIB
No caption
No credit
No caption


Regulasi Euro3 yang kabarnya bakal diterapkan di Indonesia pada tahun 2013 mendatang membuat industri otomotif tanah air harus berbenah. Minimal menyiapkan perangkat injeksi bahan bakar agar lolos emisi Euro3.

Salah satu yang mengaku telah siap menyambut era injeksi bahan bakar adalah produsen motor Viar. Meski secara desain produk-produknya masih mirip motor Jepang, tapi pabrikan yang mengaku sebagai motor nasional ini sudah menyiapkan perangkat injeksi bahan bakar.

"Beberapa model sudah dicoba menggunakan injeksi bahan bakar," buka Akhmad Zafitra Dalie, GM Marketing PT Triangle Motorindo, pemilik merek Viar.

"Kita memang selalu melakukan pengetesan produk sebelum di jual ke pasaran. Biasanya memakan waktu dua tahun. Harapannya setelah dua tahun, model yang dilengkapi injeksi sudah bisa dipasarkan," lanjut Dalie.

Saat ini Viar memiliki banya model yang terus dipasarkan. Dari bebek hingga sport, skubek dan motor roda tiga. Semuanya memiliki keunggulan soal harga. Tipe bebek dan skubek Viar ditawarkan hanya Rp 7 jutaan.

Wah kalau pakai injeksi bahan bakar tetap bisa Rp 7 jutaan gak ya? (motorplus-online.com)
 

Editor : billy

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa